Sulitnya Berlangganan Indihome dari Telkom Indonesia

Gencarnya iklan Indihome dengan slogan 100% fiber dari PT. Telkom Indonesia baik di koran, billboard maupun internet ternyata tidak diimbangi oleh kesiapan infrastuktur dan sumber daya manusia di lapangan. Buktinya saya yang sudah mengajukan untuk berlangganan Indihome sejak tanggal 22 Juli 2015 sampai saat ini masih belum mendapatkan kepastian kapan layanan tersebut bisa saya nikmati di rumah saya. Yang terjadi justru saya merasa dipingpong oleh layanan 147.

Tanggal 22 Juli 2015 saya menelepon ke 147 dengan nomor laporan 1322111685 dan dijanjikan bahwa nomor telepon rumah saya akan segera diupgrade ke layanan indihome triple play (internet, UseeTV dan telepon gratis 1000 menit).

Sejak saat itu saya terus menerus menanyakan status pemasangan indihome melalui layanan telepon 147 namun setiap kali itu pula Telkom tidak bisa memberikan kepastian tanggal pemasangan. Terakhir telepon saya ke 147 dengan nomor laporan 1005189465 juga tetap tidak mendapatkan kepastian mengenai tanggal pemasangan.

Lelah menghubungi 147 saya mencoba menghubungi layanan twitter @TelkomCare, namun jawaban yang saya harapkan semakin menjauhkan panggang dari api, bukannya makin jelas tanggapan pertama dari @TelkomCare justru semakin kabur dengan mengatakan bahwa “Prmintaan blm diproses krn ketersediaan jarnganya blm support.Silahkan kunjungi http://vote.indihome.co.id/ utk ikut vote.^DT” — tentu saja saya protes karena tetangga saya sudah menggunakan layanan indihome. Alasan itu terasa standar dan dibuat-buat. Setelah saya komplen barulah @TelkomCare mengatakan akan “bantu koordinasi”

Tahun berganti, jumlah provider internet sudah semakin banyak, tapi lambatnya layanan Telkom Indonesia terasa masih seperti 20 tahun yll saat jaringan telekomunikasi masih dimonopoli. Semoga dengan dimuatnya surat ini ada tanggapan secepatnya dari Telkom Indonesia untuk pelanggannya.

Fadly Fadlurrahman
Komplek Bumi Panyawangan Bandung
Tel no: 022-7836xxx

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Sulitnya Berlangganan Indihome dari Telkom Indonesia

  • 12 Januari 2017 - (19:21 WIB)
    Permalink

    Dudah ahampor satu10 bulan saya melaporkan kepada pihak telkom baik plaza, customer care dan telkom id ( facebook) tapi sampai saat ini tidak ada penyelesauan hanya di suruh tunggu dan tunggu padahal masalah saya saya anggap sepelwh, karena adanya pembengkakan biaya tagiha dengan adanya penambhah paket useestv dan telpon yang saya sendiri tidak tahu ataupun sama sekali tidak pernah mendapatkan fasilitas tersebut, saya claim untuk pengembalikan uang yg saya bayar selama ini. Sampai sekarang pun pembayaran terus berlangsung tanpa sedikitpun ada niatan untuk menyelesaikan masalah ini. Saya semakin yakin bahwa masalah yang saya hadapi bukan yg pertama dan juga mang adanya pembiaran dari pihak terkait dalam.masalah ini. Samapi konsumen capek dan akhirnya nerima saja saya ingin sekali melaporkan masalah ini kepihak yang berwenang sebagai pelajaran dari pembohongan yg di lakukan,Apakah ada diantara kita tahu tempat melaporkan hal ini ke YLKI sepwrtinya hanya capek saja mengurus administrasinya. Atau adakah yg fapat membantu sehingga masalah ini dpt terselesaikan? Bukan masalah ganti denganlain tapi ini masalah kebohongan dan seperti penipuan yang dilakukan pihak terkait. Mohon pencerahhan. Terima kasih // Andre

 Apa Komentar Anda mengenai Telkom Indihome?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Sulitnya Berlangganan Indihome dari Telkom Indonesia

oleh Fadly Fadlurrahman dibaca dalam: 1 menit
2