Keluhan

Kecewa dengan Pelayanan Service Centre OPPO di Bekasi

Pada tanggal 9 Agustus 2016 saya datang ke service OPPO di Ruko Emerald Summarecon Bekasi dengan membawa smartphone OPPO A37 yang saya beli belum ada sebulan dan waktu pembelian di Giant diinformasikan bahwa ada garansi kerusakan untuk 1 tahun.

Karena ada kerusakan di Handphone saya, saya membawanya ke service centre OPPO di alamat tersebut di atas, betapa kecewanya saya setelah diadakan pengecekan, diinformasikan bahwa LCD touchscreen & mesin smartphone saya rusak dan harus diganti, tidak ada garansi sama sekali serta biaya penggantian komponen tersebut cukup fantastis yaitu Rp. 1.700.000,-

Padahal saya cek cuma ada kendala di touchscreen yang tidak bisa geser layar sementara mesin tidak ada kendala karena masih bisa nyala. LCD juga tidak ada kerusakan. Apakah begini pelayanan OPPO yang sedang mengembangkan brand imagenya? trus untuk apa gunanya ada garansi, kalau garansi tidak bisa dipakai?

Catur Nugroho Mulyanto
Rawalumbu, Bekasi

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Penulis
Catur Nugroho Mulyanto