Indosat Mulai “Nakal” terhadap Konsumen

Sejak bulan November pulsa saya tiba-tiba terpotong sekitar Rp. 30 ribu-an lebih, namun ketika saya mau menelepon rekan saya, ternyata pulsa saya sisa Rp. 1.200, saya pikir ya sudahlah, mungkin memang saya pakai, saya langsung isi Rp. 25 ribu.

Keesokan harinya tanpa saya pakai sama sekali HP tersebut, pulsa saya terpotong kembali, saya kaget dong, tidak pernah saya pakai tiba-tiba terpotong. Saya komplain lah lewat twitter Indosat, setelah panjang lebar dan berbelit-belit dengan twitter Indosat, pulsa saya awalnya dikembalikan Rp5 ribu, namun setelah saya desak meminta rincian, pulsa digantikan sebesar Rp11.600 dan saya disarankan untuk ke gerai, oke saya ke Gerai Indosat.

Saya laporkan kejadian tersebut dengan Karyawan sana berinisial S, sudah buat laporan untuk minta rincian penggunaan, akan diinfo maksimal 7 x 24 jam, saya tunggu. Usut punya usut sudah lewat dari satu minggu, tidak ada itikad baik dari Indosat, saya WA karyawan tersebut, dan dia menginfokan saya untuk kembali lagi ke Indosat.

Untuk apa saya bolak balik kalau memang hasilnya NIHIL? Saya hanya meminta rincian pemakaian saja, pulsa saya bisa beli sendiri, saya cuma mau cek kejujuran dari Indosat selaku provider telepon genggam yang ada di Indonesia “memanipulasi” data dan pulsa sehingga membuat konten-konten yang seharusnya tidak merugikan masyarakat.

Mohammad Ridwansyah
Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Indosat Mulai “Nakal” terhadap Konsumen

 Apa Komentar Anda mengenai Indosat?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Indosat Mulai “Nakal” terhadap Konsumen

oleh Mohammad Ridwansyah dibaca dalam: 1 menit
1