Surat Pembaca

Kolektor Bank Mega Tidak Sopan dalam Menagih

Saya sudah lebih dari 5 tahun saya menggunakan kartu kredit BANK MEGA METRO, dan CARREFOUR (No. kartu : 5242 6100 50** ****). Pendek cerita, 3 bulan belakangan ini saya kesulitan keuangan, karena selama ini saya membayarkannya tepat waktu. Tetapi memasuki 2 bulan kolektor menelepon saya dengan menghina dan sangat kasar. Saya sudah katakan pasti akan saya tanggung jawab, karena saya sedang menunggu dananya dan akan menutup semua kartu kredit saya. Tapi mereka mengatakan saya pembohong, sampai-sampai bawa ibu saya, menyumpahi saya tidak akan ada uangmu untuk bayar itu.

Ada dua orang yang menelepon saya yang, satu mengaku dengan nama David, dan yang satu dengan nama Alfian. Yang bernama Alfian ini sangat kasar sekali menagih. Dan saya juga tidak dikasih kesempatan untuk menjelaskan. Dan banyak kata-kata yang saya tidak bisa terima. Dengan mengatakan antara lain, “keluar kau dari kantormu sekarang juga, bayarkan kartu kreditmu.”

Dan dia juga mengatakan, “mengemis-ngemis kau di jalanan.” Saya rasa, yang kerja di sana juga pasti orang-orang berpendidikan. Kalau saya tadi menunggak lebih dari 3 bulan saya rasa dia bisa marah, tapi tetap dengan bahasa yang sopan saya sampaikan, “Anda orang kantoran tetapi cara berbicara dan etika anda tidak ada.”

Saya sangat kecewa sekali dengan kolektor Bank Mega yang kasar-kasar dan tidak sopan. Apakah memang harus begitu cara penagihan di Bank Mega? Karena di bank lain saya tidak pernah diperlakukan kasar dan tidak sopan seperti ini.

Theresia S.
Medan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Kepada Yth.mediakonsumeh.com
    Sehubungan dengan surat dari Ibu Theresia S (2/3) ”Kolektor dari kami tidak sopan"
    kami memohon maaf dan menyesali mengapa hal seperti ini terjadi lagi dan lagi
    tetapi bukankah itu menunjukkan kegarangan dan kegigihan dari para debt colector yang dipunyai kami
    untuk soal kesopanan,wah justru kami sengaja membuat mereka tidak punya sopan lagi,menelpon tanpa henti setiap hari,memaki,memakai nama palsu dalam menelpon,mengancam,menelpon pimpinan klien,menekan teman2 sekantor merupakan kebijaksinian kami supaya klien malu,tertekan dimusuhi teman temannya dan akhirnya bayar lagi deh ke kami
    sesuai yang sudah kami lakukan bukankah tingkat keberhasilan melakukan tindakan tsb tinggi,terbukti banyaak sekali klien kami yang ketakutan dan akhirnya membayar sebisa bisanya walaupun menempuh berbagai cara,dan kami sangat bangga beberapa klien kami telah dipecat dari pekerjaannya ditengah sulitnya mencari lapangan kerja saat ini
    untuk itulah kami mohon kerjasama dari Ibu untuk bayar kepada kami,karena kami terkenal sekali kegarangannya ,terbukti ratusan keluhan klien kami memenuhi media ini,sementara ojk dan institusi lain tidak berkutik menghadapi kami,bahkan puluhan keluhan berjibun setiap bulannya kami anggap angin lalu karena tujuan kami jelas,hutang bayar secepatnya,tanpa ada kebijakan lain lagi plus bunga bunganya
    demikian tanggapan dari kami apa adanya
    kepada mediakonsumeh.com terimakasih atas dimuatnya tanggapan ini
    dan untuk Ibu segeralah bayar atau ...ya tahu sendirilah

    Hormat kami
    PT.Bank bing ung

Penulis
tere