Ketidakjelasan Nasib Paket Menggunakan Jasa Pengiriman JNE

Saya membeli barang melalui situs jualbeli Tokopedia dan memilih menggunakan JNE sebagai jasa pengiriman pada transaksi tersebut. Saya melakukan pembayaran pada tanggal 10 Juli 2017 melalu internet banking, beberapa jam kemudian situs jualbeli tersebut memberikan informasi status barang saya terkirim dengan menyertakan no resi. No resi pengiriman saya adalah 011370387853617.

Keesokan harinya saya cek melalui aplikasi dan web diinformasikan bahwa paket saya picked up by JNE courier [Jakarta].

Hingga hari ini, 15 Juli 2017, status tersebut tidak berubah. Kemarin saya sudah menelpon customer care dan mengirimkan email,tanggapannya hanyalah mereka akan melakukan investigasi lebih lanjut. Di dalam email tersebut terdapat kalimat :

“Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang di alami. Sehubungan dengan nomor resi [011370387853617 yang Bapak Zainuddin sampaikan, kami informasikan bahwa kiriman ini belum masuk di operasional kami. Saat ini perihal tersebut sedang kami tangani.”

Saya tidak memahami maksud dari “kiriman ini belum masuk di operasional kami”. Jika tern1yata no resi tersebut tidak terdaftar mana mungkin muncul di tracking? Saya langsung mengirimkan email balasan dan tidak mendapat respon sampai detik ini. Mungkin barangnya tidak seberapa namun perlu diketahui saya dalam kondisi tinggal sendiri dengan situasi menunggu kiriman membuat saya sulit untuk beraktifitas di luar tempat tinggal dari hari pengiriman hingga hari ini.

Saya mengharapkan tindak lanjut yang lebih nyata dan kejelasan mengenai paket tersebut.

Aditya Ferari
Bandung

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai JNE?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Ketidakjelasan Nasib Paket Menggunakan Jasa Pengiriman JNE

oleh AF Zainuddin dibaca dalam: 1 menit
0