Surat Pembaca

Pengiriman Lazada Terlambat Melebihi dari Estimasi Tanpa Pemberitahuan

Saya melakukan order di Lazada pada tanggal 6 Mei 2018 dengan estimasi barang didapat pada 7 sampai 11 Mei 2018. Barang tersebut adalah koper yang akan saya gunakan pada tanggal 12 Mei. Dengan estimasi barang akan didapatkan maksimal tanggal 11 Mei saya pikir akan datang paling lama tanggal 11. Dan hari ini saya melakukan follow up kepada CS Lazada, karena resi pengiriman dari aCommerce SM396752334207116410 masih in transit di Halim dari tanggal 8 Mei 2018.

Dengan mengacu kepada estimasi maksimal yang diberikan Lazada, yaitu hari ini (11/5) ,saya bertanya kapan barang tersebut saya akan terima? Pihak Lazada memberikan jawaban bahwa terjadi keterlambatan pengiriman dikarenakan sedang overload dan saya disuruh menunggu sampai tanggal 15 Mei 2018. Saya bertanya kenapa tidak sesuai estimasi dan kenapa harus customer bertanya atau komplain baru diberitahukan? Pihak Lazada menjelaskan bahwa hal tersebut hanya perkiraan dari Lazada.

Saya sebagai customer mengacu pada estimasi yang diberikan dan hak saya untuk tahu bahwa barang terjadi keterlambatan bukan karena saya bertanya baru dijelaskan. Saya minta refund, harus menunggu barang datang. Sedangkan ketika barang datang nanti, saya sudah tidak di Jakarta dan akan diterima oleh resepsionis apartemen saya. Saya membayar ongkos kirim kenapa tidak dialihkan ke jasa pengiriman yang lain?

Lidia Marlesi
Jakarta

Update 19/5/2018:

Penulis menyatakan masalahnya sudah diselesaikan dengan baik oleh Lazada seperti disampaikan dalam surat berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar