Tips dan Trik

Smart Travel, Merencanakan Libur Lebaran dengan Cerdas

Libur lebaran merupakan momen yang dinanti-nanti oleh kebanyakan umat Muslim di Indonesia, terutama bagi mereka yang selama ini hidup merantau. Banyak umat Islam yang mudik atau pulang kampung untuk bertemu dengan keluarga dan tentu saja berlibur bersama. Meskipun momen lebaran kebanyakan orang mendapatkan tunjangan uang lebih, namun tak ada salahnya untuk tetap menggunakannya dengan bijak sehingga setelah selesai lebaran, masalah finansial tak akan terjadi.

Agar agenda smart travel saat lebaran nanti tetap hemat dan terkontrol, berikut ini beberapa tips yang bisa anda lakukan agar libur lebaran menjadi lebih hemat.

1. Membuat Anggaran yang Realistis
Smart travel atau melakukan perjalanan dan agenda liburan dengan cerdas erat kaitannya dengan budgeting atau perencanaan anggaran. Sebaiknya, buatlah terlebih dahulu anggaran untuk liburan dan usahakan untuk serealistis mungkin. Misalnya saja ketika lebaran ada anggaran yang harus dibuat untuk mempersiapkan menu hari raya, memberikan THR untuk keponakan dan tetangga, membeli baju, keperluan berlibur dan lain sebagainya. jika tak mengetahui nominalnya secara pasti, maka membuat perkiraan besaran biaya dapat dilakukan.

2. Memilih Objek Wisata yang Tak Menguras Kantong
Berlibur tak harus ke tempat tempat yang mahal. Banyak sekali jenis tempat yang bisa dikunjungi tanpa harus mengeluarkan terlalu banyak uang seperti misalnya mengunjungi museum, pantai atau objek wisata alam yang tak dipungut biaya, dll. Kini bahkan ada banyak sekali café atau tempat makan yang didesain dengan pemandangan alam luar biasa yang bisa dimanfaatkan sebagai lokasi berlibur sekaligus mengisi perut yang kosong. Ini dapat menjadi sebuah perjalanan smart travel yang efektif.

3. Utamakanlah Kenyamanan daripada Kemewahan
Di dalam kegiatan berlibur, kemewahan bukanlah segalanya meskipun sesekali tak ada salahnya untuk melakukan hal yang mewah jika memang ada dana yang tersedia. Namun salah satu prinsip smart travel adalah lebih mengutamakan kenyamanan daripada kemewahan. Pilihlah lokasi wisata, tempat menginap atau tempat makan yang nyaman; tak terlalu murah dan tak terlalu mahal.

Nyatanya akomodasi yang nyaman dengan harga terjangkau kini sangat mudah ditemukan asal anda memiliki banyak referensi. Referensi tersebut pun dapat dengan mudah ditemukan, mulai dari internet, majalah, koran, radio hingga group group dari social media.

4. Menyisihkan Sebagian Uang
Momen lebaran dan berlibur di saat hari raya bukan berarti harus menghabiskan seluruh uang yang diperoleh. Namun smart travel Anda akan semakin efektif dengan cara menyisihkan sebagian uang dulu untuk ditabung. Intinya adalah mempersiapkan anggaran yang tak digunakan untuk berlibur. Tentu hal ini akan sangat bermanfaat untuk menghindarkan diri dari ‘bokek’ atau tak memiliki uang akibat liburan saat lebaran yang berlebihan. Selain itu, momen menabung tersebut juga dapat menjadi bujet yang digunakan untuk lebaran di waktu yang lain.

5. Memesan Tiket Jauh Jauh Hari Sebelumnya
Kebanyakan orang yang merayakan lebaran, terutama merantau, pasti membutuhkan tiket pesawat, kereta api atau bus untuk mudik. Untuk menghindari lonjakan harga yang membumbung tinggi saat lebaran dan untuk memastikan anda masih mendapatkan kuota tiket, akan lebih baik untuk memesan tiket jauh jauh hari sebelum lebaran. Hal ini juga berlaku jika anda ingin berlibur ke suatu tempat, terutama untuk destinasi wisata yang selalu ramai seperti Bali. Bookinglah terlebih dahulu akomodasi seperti penginapan jauh hari sebelum momen lebaran agar anda memperoleh harga yang lebih terjangkau.

Selamat berlibur dengan cerdas!

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan
Penulis
Rizky Pramudya