Belum Bisa Bayar Pinjaman Online

Hai all,

Saya adalah pengguna pinjaman online dari beberapa aplikasi. Awalnya saya bisa bayar semua. Kadang gali lubang tutup lubang. Tapi sekarang gaji saya benar-benar tidak mencukupi bahkan untuk membayar bunganya saja.

Saya mau tanya sama teman-teman di sini. Apakah sudah ada debt collector yang menagih langsung ke rumah atau ke kantor? Saya baru menerima teror dari mereka ke teman-teman kantor saya. Saya hanya takut dipecat dari perusahaan, yang ujung-ujungnya malah gak bisa bayar sama sekali.

Mohon infonya.

Maya
Palembang

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

8 komentar untuk “Belum Bisa Bayar Pinjaman Online

  • 11 Juni 2018 - (15:16 WIB)
    Permalink

    Turut prihatin atas masalahnya Mbak Maya.. Sepertinya mereka tidak akan sampai datang ke rumah, tapi dari pengalaman yang lain, mereka akan menyebar data2 pribadi Mbak ke semua kontak yang ada di HP Mbak..

  • 15 Juni 2018 - (15:35 WIB)
    Permalink

    Halo mbak Maya ,kasus mbak Maya sama dengan kasus yang sedang saya alami .
    Mbak Maya bisakah kita berbagi cerita untuk kelanjutan kisahnya ??

  • 23 Juni 2018 - (12:18 WIB)
    Permalink

    iya mba , sabar mbak sama saya juga mengalami sampai detik ini di kejar” dengan debt collector fintech ini yang selalu meresahkan . boleh sama” sharing ya mba .

  • 7 Juli 2018 - (14:20 WIB)
    Permalink

    Lebih baik didatengen DC mba kita bisa negosiasi hy ber2 antara kita dan DC, tapi pinjol ini kan tidak seperti itu, dia ga datengin Dc tetapi lsg buat grup DPO di wa yang isinya semua kontak yang ada dihp, lalu disebar foto kita beserta kata2 yang seolah olah kita melarikan uang milyaran rupiah. Kl hal ini sdh terjadi kita tdk bisa mencegah, dan mrkpun tdk akan mao menghapus grup tersebut.

  • 11 Juli 2019 - (11:04 WIB)
    Permalink

    Mereka tidak akan menagih sampai kerumah ataupun ke kantor hanya saja data pribadi kalian yang bakal dijadikan bahan untuk penyebaran data seolah olah kalian telah melarikan uang mereka milyaran rupiah. Jika mbak berani mending ajak tuh si DB ketemuan di Kantor Polisi atau langsung ke Kantor OJK di bagian Pengaduan Konsumen tentang masalah yang mbak hadapi. Mbak bisa tuntut balik tuh si DB dengan alasan pencemaran nama baik kalo memang si DB sudah menyebarkan data2 mbaknya.

    • 11 Juli 2019 - (23:42 WIB)
      Permalink

      Mereka mah kalo diajak ketemuan d kntr polisi malah diem trs mengalihkan pembicaraan.ada yang berani tp lucu “ayo ketemu di kantor polisi tp byr dulu tagihannya”gaaaakgakgakgak…emang dasar kutu kupret!!!”

  • 5 Mei 2021 - (14:45 WIB)
    Permalink

    Kasih kontak darurat jangan ke no real makanya mbak setinggan telpon dan WA amankan dulu sebelum gagal bayar ngak Usah bayar dan ngak usah stress bertaubat dan jauhi riba

 Apa Komentar Anda?

Ada 8 komentar sampai saat ini..

Belum Bisa Bayar Pinjaman Online

oleh Maya Sari dibaca dalam: <1 menit
8