Surat Pembaca

MyRepublic, Mengecewakan, Melelahkan dan “Hopeless”

Selamat malam,

Saya pelanggan MyRepublic dengan nomor C1019264. Sebenarnya sudah hopeless berurusan dengan MyRepublic ini. Tanggal 20/9 ditelepon untuk datang ke rumah untuk memindahkan perangkat. Si CS bilang sudah dijadwalkan Jumat (21/9/2018).

Ditunggu hingga tanggal 24/9 tidak datang juga. Ditelepon akhirnya datang besoknya, pekerjaan tidak rapi, dilanjutkan besoknya. Besoknya datang malam, internet lancar tanggal 26/9/2018.

Tanggal 28/9 internetnya mati lagi, telepon CS tidak ada solusi. Tanggal 29/9 ditelepon lagi, teknisi datang tanggal 30/9/2018. Besoknya mati lagi, tanggal 2/10/2018 ditelepon lagi, besoknya teknisi datang, besoknya internet mati lagi.

Tanggal 3/10 teknisi datang, tidak bisa pecahkan solusi. Tanggal 4/10/2018 teknisi datang lagi, internet jalan lagi, kemudian tanggal 6/10/2018 internet mati lagi. Sekarang tanggal 6/10/ 2018 internet mati lagi. Sudah trauma telepon MyRepublic, habis pulsa dan waktu.

Bapak/Ibu, kalau saya menelepon CS MyRepublic sekali telepon biasanya Rp25 ribu sampai Rp30 ribu. Belum waktu habis, emosi terkuras, pekerjaan berantakan karena tidak bisa kirim email, dsb. Sementara kalau telat bayar 1 hari saja langsung didenda Rp 0.000. MyRepublic bisa bayangkan tidak kerugian tersebut?? Jelas sekarang saya trauma menelepon MyRepublic.

Salam,

Danton Johannes
BSD, Tangerang Selatan
Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Menanggapi surat pembaca yang disampaikan oleh Bapak Danton di mediakonsumen.com pada tanggal 7 Oktober 2018 yang berjudul : MyRepublic Mengecewakan, Melelahkan dan “Hopeless”, bersamaan dengan ini perkenankan kami menyampaikan tanggapan atas keluhan yang terjadi.

    1. Terima kasih atas kesetiaan dan kepercayaan bapak dan keluarga dalam menggunakan layanan Internet dan TV Kabel MyRepublic
    2. Kami telah menghubungi Bapak Danton dan saat ini pelanggan ybs sudahmenginformasikan jika layanan sudah kembali normal

    Demikian surat tanggapan ini dibuat, Kami mohon maaf atas ketidaknyaman yang dialami Bapak dan keluarga. Kejadian ini menjadi motivasi bagi Kami untuk terus berusaha memberikan yang terbaik untuk pelanggan

Penulis
Danton Johannes