Tanggapan Bank UOB Indonesia atas Surat Ibu Esty Pratiwi

Dengan hormat,

Menanggapi surat pembaca yang disampaikan oleh Ibu Esty Pratiwi yang dimuat dalam rubrik Surat Pembaca MediaKonsumen.com pada tanggal 8 November 2018 yang berjudul “Penagihan UOB Kembali Berulah Setelah“, dengan ini kami sampaikan penjelasan sebagai berikut:

  1. Bahwa berdasarkan hasil investigasi (rekaman percakapan), penagihan dilakukan masih dalam kategori wajar.
  2. Ibu Esty Pratiwi beberapa kali berjanji untuk melakukan pembayaran atas tagihan kartu kredit UOB, namun hingga saat ini belum juga menyelesaikan tagihan tersebut.

Untuk menyelesaikan tagihan kartu kredit Ibu Esty Pratiwi, kami telah mengundang beliau untuk datang ke PT Bank UOB Indonesia (UOB Indonesia) Kantor Cabang Coklat, Surabaya

UOB Indonesia senantiasa meningkatkan layanan yang terbaik bagi setiap nasabah.

Demikian kami sampaikan, atas dimuatnya tanggapan ini kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

PT Bank UOB Indonesia

Amelia Ragamulu
Customer Advocacy and
Service Quality Head


Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen.

Penagih UOB Kembali Berulah Setelah Meminta Maaf

Saya adalah nasabah Kartu Kredit UOB dengan nomor 5193.1120.5027.xxxx. Hari ini Jumat 9 November 2018 sekitar pukul 10.40 saya ditelepon...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank UOB Indonesia?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan Bank UOB Indonesia atas Surat Ibu Esty Pratiwi

oleh Redaksi dibaca dalam: 1 menit
0