Kualitas Jaringan Internet Telkomsel yang Tidak Terpantau

No Telkomsel 081113977**, sudah teregistrasi dan paket internet yang saya pilih masih memiliki masih banyak kuota. SIM card Telkomsel ini dipasang di Android ataupun di modem mifi maupun handphone orang lain. Walau koneksi dengan laptop sudah terhubung. Akan tetapi tidak dapat membuka websites umum seperti kompas.com, detik.com, yahoo mail, outlook, pembelian online, youtube dsb.

Dipakai di laptop orang lainpun demikian juga masalahnya. 4G 3 bar atau 3G 4 bar dengan atau tanpa buffering yang keluar tulisan, hmmm…can’t reach this page. SIM card pun sudah diganti di Grapari Purwakarta. Semua setting-an dari APN dll sudah benar. Dengan mempergunakan public wifi atau provider yang lain dengan laptop saya bisa browsing dengan baik, akan tetapi dengan provider yang satu ini yaitu Telkomsel selalu terkendala. Di Jakarta, Bandung, Surabaya pun mengalami hal yang sama.

Sudah berkali kali saya komplain di 188. Tanggapan provider yang satu ini, Telkomsel selalu mengatakan “dilanjutkan ke bagian terkait.” Sudah lebih dari 4 bulan, masalah belum terselesaikan.

Dengan tim leader Grapari di Ridwan Raispun sempat beradu mulut, saat memakai nomor Simpati lain. Tim leaderpun hanya mengancam mau diteruskan dengan Telkomsel atau tidak, terserah bapak, karena alasan pertama tim leader terbantahkan oleh pernyataan terakhir yang dia ucapkan. Mungkin malu. Karena alasan seperti itulah saya mengganti nomor.

Koq Telkomsel layanan kualitas internetnya jelek bingits. Layanan bagian IT nya sudah keterlaluan. Apakah di Grapari tidak boleh menanyakan soal kualitas jaringan? Dikarenakan pengetahuan TL yang minim? Melek internetnya mau kapan dimulai?

Hormat kami,

Sukamto
081113977**
Jatiluhur, Purwakarta
Jawa barat 41101

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

6 komentar untuk “Kualitas Jaringan Internet Telkomsel yang Tidak Terpantau

    • 19 November 2018 - (18:19 WIB)
      Permalink

      Keluhan pelanggan sulit di tindaklanjuti melalui layanan twitter. Karena tetap saja hasil kualitas jaringan internet tidak baik.
      Pertanyaan satu ke pertanyaan yang lain oleh operator berbeda di Twitter perlu waktu 15-20 menit. Bagaimana bisa menunggu?
      Itupun merupakan data pribadi seharusnya sudah ada di data basenya Telkomsel. Kan sudah teregistrasi. Dan itupun tidak menjawab keluhan/masalah saya yaitu: KAPAN BISA BAIK KULAITAS JARINGA INTERNETNYA.
      Semua jawaban berbasis SOP: kami teruskan ke bagian terkait. Dan jika minta mereka untuk menghubungi saya, percakapannya tetap sama, Setingan GPRS telah di Refresh, silahkan dicoba secara berkala. jika masih bermasalah disarankan mengecek fisik kartu SIM CARD di grapari terdekat. Saya sering menelpon ke 188. karena bisa bercakap langsung. Tapi tidak tertangani juga. Terima kasih.

      • 6 Desember 2018 - (16:55 WIB)
        Permalink

        Kalau saran saya sih selama telkomsel belum bisa memperbaiki kualitas jaringan di area bapak sih mungkin ada baiknnya bapak mencari kartu/provider lain yg kualitas jaringannya baik di wilayah area bapak sebagai alternative sehingga aktifitas bapak bisa terus berjalan

    • 20 November 2018 - (18:40 WIB)
      Permalink

      Saya pengguna jaringan internet telkomsel yang aktif. Kiranya sudi Telkomsel memperbaiki kualitas jaringan internet. Saya tidak berharap dengan ada tulisan ini seperti memuat polemik yang tidak ada penyelesaiannya, selalu pengguna yang di rugikan. Toh di Customer care di 188 dan di twitter juga dibawah satu bendera Telkomsel. Apakah SOP telkomsel mengatakan layanan resmi pengaduan mengenai kualitas jaringan hanya tersedia di Twitter. Pengalaman pribadi dengan nomor telkomsel simpati lain juga demikian adanya sehingga saya mengganti nomor yang ini, dan hasilnya sama saja. Maka dari itu saya komplain kualitas jaringan internet telkomsel di Media konsumen ini. Koq malah disuruh ke twitter lagi. Kan kalau di twitter penulisan akan terbatas jumlah karakternya. Terus terang nomor yang saya komplain sekarang belum pernah saya sampaikan di twitter, karena dengan nomor sebelumnya di tendang sana sini. Semoga dapat penyelesaian di media konsumen ini bukan meminta saya untuk melaporkan untuk ditindak lanjuti di twitter lagi. Jika memang pihak Telkomsel tetap meminta pelanggan agar keluhan di tindak lanjuti melalui layanan Twitter Telkomsel, mohon maaf, operator telkomsel di twitter selalu berganti ganti dan menanyakan data pribadi yang sudah ada saat registrasi. Nama, alamat, sudah sejak kapan, gedung/bangunan yang mudah di kenali di lokasi kejadian, bla bla bla. Operator menanyakan sesuatu perlu 10-15 menit, karena banyak pelanggan yang menuis di twitter, bukan hanya saya saja, betul? Tidak mudah untuk menjelaskan masalah teknis kalau tidak berkenan terima masukan dari pelanggan. Dan kalau tidak berkenan untuk melakukan peningkatan kualitas jaringan, percuma saja. Dipastikan setelah tanggap ini, dari pihak Telkomsel meminta saya untuk masuk ke twitter untuk menindak lajuti keluhan pelanggan.

 Apa Komentar Anda mengenai Telkomsel?

Ada 6 komentar sampai saat ini..

Kualitas Jaringan Internet Telkomsel yang Tidak Terpantau

oleh Sukamto dibaca dalam: 1 menit
6