Pemasangan Indihome Ditolak dan Tidak Memberikan Solusi

Tolong kepada pihak @TelkomCare, saya di sini sebagai calon pengguna yang ingin memasang Indihome di kios saya karena saya juga rental PS. Beralamat di Jl.Tulip Kel.Majjelling Wattang (Sebelah Utara Mesjid Al-Husna ) Tepatnya di Kios Emerte, Kec.Maritengngae, Kab.Sidenreng Rappang, Prov.Sulawesi Selatan.

Namun petugas Telkom di sini sangat cuek kepada saya, padahal kami di sini betul-betul ingin memasang Indihome. Katanya belum ada jalur tiang kabel Telkom, jarak tiang ke rumah saya itu +/- 200m, dan yang selalu dia katakan BELUM BISA. Saya menanyakan “Apakah ada solusinya Pak supaya bisa dipasang” namun dia bilang TIDAK ADA”. Saya bicara melalui telepon oleh petugas di nomor 081242652** (nomor petugas Telkom). Setelah itu saya ingin bicara lagi langsung dia matikan.

Karena sebelumnya saya langsung ke kantor Telkom hanya dijawab BELUM BISA, dan saya mencoba mendaftar via online dengan harapan bisa memasangnya. Semoga saya melaporkan ini pihak indihome@telkom.co.id bisa memasang.

Tolong pihak indihome@telkom.co.id merespon baik kepada kami sebagai calon pelanggan.

Terima kasih.

Andry
Kab.Sidenreng Rappang
Sulawesi Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Pemasangan Indihome Ditolak dan Tidak Memberikan Solusi

 Apa Komentar Anda mengenai Indihome?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Pemasangan Indihome Ditolak dan Tidak Memberikan Solusi

oleh Andry TV dibaca dalam: 1 menit
1