Surat Pembaca

Bagaimana Cara ‘Mem-follow up’ ke PT Telkom untuk Urusan Indihome?

Yth PT Telkom,

Saya pengguna Indihome. Pada tanggal 29/12/2018 saya mengajukan pemindahan Indihome (internet+TV only, non PSTN, paket netizen 2) ke Plasa Telkom Bekasi, ke komplek yang sama hanya beda gang, karena rumah saya saat ini mau direnovasi.

Dijelaskan bahwa prosedur pindah Indihome (non PSTN) adalah tutup paket di alamat lama dan buka baru di alamat baru. Alhamdulilah syarat administratif selesai di hari yang sama, dan sudah dicek lokasi yang baru pun terlayani jaringan optik.

Keesokan harinya, tim instalasi Indihome datang (2 orang) untuk pemasangan, namun menurutnya terminal/ODP yang terletak tepat di depan rumah saya rusak. Ada ODP lain terdekat sekitar 10m dari namun slotnya sudah 10, penuh. Bisa disambung tapi lama dan terkait biaya blablabla (tidak saya penuhi karena telah membaca beberapa pengalaman user lain atas pola pungutan tambahan ini, sudah keluarkan uang tambahan namun tidak kunjung connect). Jadi saya pilih opsi menunggu maintenance, katanya akan diperbaiki ODP-nya dari Telkom, laporan sudah mereka buat. Tapi nomor tiket laporan tidak diberikan.

Ok, beberapa hari kemudian saya coba hubungi 147, menyampaikan kondisi ini, namun laporan teknisi tersebut belum bisa ditemukan dan solusinya dibuat laporan baru, akan di-follow up ke Telkom-nya.

Dan dari komplain via telepon tsb, saya catat laporan dengan tiket IN45397447.

Lalu setiap 2-3 hari saya kerap follow up tiket tersebut ke 147, namun selalu jawaban 147 serupa, akan ditindaklanjuti ke pihak Telkomnya. Dimohon menunggu konfirmasi dari pihak Telkomnya.

Pertanyaan saya, apakah IndiHome dan Telkom begitu berbeda, kalau saya mau mem-follow up pertanyaan tentang ODP ini harus ke nomor berapa? Karena 147 yang dulu-dulu setahu saya tahu juga no call center pengajuan keluhan tentang Telkom, kenapa saya tidak di-forward saja ke CS Telkom?

Bisakah ada kepastian bisa atau tidaknya perbaikan ODP saya ini? Jika bisa, kapan kira-kira digantinya? Sehingga saya bisa manage ekspektasi saya. Kalau tidak bisa, disampaikan saja terus terang agar saya bisa langsung cancel registrasi, putuskan gunakan provider lain.

Terima kasih.

Haryo Wiranto
Kota Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan PT Telkom atas Surat Bapak Haryo Wiranto

Kepada Yth. Redaksi MediaKonsumen.com Terima kasih kepada MediaKonsumen.com yang telah menayangkan surat keluhan pembaca Bapak Haryo Wiranto pada tanggal 06...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Langsung ke STO telkom terdekat aja, jangan lewat 147 percuma ga akan pernah di follow up, jawaban sesuai sop terus....saya juga mengalami hal seperti ini, psb indihome 2p sudah diverifikasi malah di unsubscribe sama teknisi dengan alasan yang tidak jelas..hati2 banyak teknisi nakal dan mencari cari alasan utk bisa mengambil keuntungan dari ketidaktahuan pelanggan, telkom saya pikir revolusi mentalnya gagal total!

  • Sebagai update, alhamdulillah pada hari senin 7 Jan 2018 tim Telkom dan Indihome sudah melakukan kunjungan, mengaktifkan jaringan dan melakukan instalasi.

    Atas hal ini kami mengucapkan terima kasih kepada tim Telkom dan Indihome atas perhatian dan responsnya, juga kepada MediaKonsumen.com atas mediasinya.

    Best regards

  • saya pengguna lama Telkom speedy, udah tau kerja2 mereka, pake hotspot aja d HP, kartu XL ama Indosat pnya paket2 internet murah dan cepat kok, sx lbh hemat, pulsa Hape sx Kuota internet, bisa kok connect di Laptop, klo TV berbayar bisa pake Transvision,Big TV ato MNC TV, di hit2 lbg murah, efisien dan gak ribet. sebulan gw cm habis 350 ribu udah TV berbayar ama internet 55 giga Pake kartu XL, gak pusing 7 keliling ama ni Telkom hehehehehe.