Adira Autocillin dan Bengkel Rekanan Tidak Memenuhi Standar Kualitas dan Pelayanan Perbaikan Kendaraan

Salam semua kepada Rekan Media Konsumen,

20 Maret 2019 berawal dari terjadinya tabrakan beruntun kendaraan saya di tol dalam Kota Jakarta. Saya sangat puas dengan pelayanan contact center Adira Autocillin & mobil derek yang langsung merespon di hari yang sama sehingga kendaraan dapat dikirim ke bengkel rekanan yang ditunjuk oleh Adira Autocillin yaitu Bengkel Karya Murni Sentosa (KMS) Bekasi.

Semua data isi laporan insiden sudah saya submit melalui aplikasi Autocillin diajukan 20 Maret 2019 dan telah disetujui untuk diproses. Di sinilah awal keluhan saya dimana penerbitan SPK tambahan informasinya sangatlah tidak memenuhi standar kualitas & pelayanan saat perbaikan kendaraan.

Pertama: Informasi dari PIC bengkel SPK tambahan sudah diajukan sejak awal kendaraan masuk bengkel, bahkan informasi yang saya dapat dari PIC bengkel kendaraan telah difoto sampai terbuka semua kondisinya, SPK tambahan belum juga keluar sehingga tertunda perbaikan “Saya melakukan kunjungan ke bengkel rekanan tanggal 20 April 2019” artinya sudah 1 bulan perbaikan kendaraan sejak awal masuk bengkel.

Kedua: Setelah saya komplain ke Adira Autocillin informasi yang saya terima informasi SPK Tambahan akan diterbitkan di hari Senin 22 April 2019 karena pihak bengkel baru mengirimkan ulang fotonya sore kemarin. Dan akan segera diterbitkan SPK tambahannya pada hari Senin 22 April 2019

Jelas tidak memenuhi standar kualitas & pelayanan saat perbaikan kendaraan karena ada dua hal informasi yang berbeda antara Bengkel Rekanan dengan Adira Autocillin atau sebaliknya.

Kepada Bapak Andrianus Suprastio, Operation Center Claim Division Head Adira Finance dapat melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kualitas pekerja internal bagian claim Adira Autocillin & Bengkel Rekanan, karena disini intinya customer mendapat informasi yang berbeda.

Autocillin apakah mampu memenuhi kepuasan pelanggan terhadap kualitas dan pelayanan saat perbaikan kendaraan sesuai standar service??

Beware rekan-rekan karena keluhan yang sering terjadi adalah PELAYANAN SAAT PERBAIKAN KENDARAAN baik berkoordinasi dengan pihak internal claim Adira Insurance ataupun Bengkel Rekanan.

Ade Riefanto
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Adira Autocillin?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Adira Autocillin dan Bengkel Rekanan Tidak Memenuhi Standar Kualitas d…

oleh Ade Riefanto dibaca dalam: 1 menit
0