Sulitnya Pengembalian Dana dari BNI Syariah akibat Salah Transfer

Tanggal 17 Juni 2019 jam 01.56 saya salah melakukan transfer dari OVO ke BNI Syariah, saya sudah email dan telepon cs OVO berkali-kali sampai sekarang belum menemukan solusi. Lalu saya ke Bank BNI disuruh membuat surat pernyataan tentang kesalahan transfer dan dijanjikan akan pengembalian dana penuh dalam waktu 2 hari.

Terus saya ditelepon bank setelah 2 hari karena ada syarat yang belum dipenuhi padahal saya sudah melampirkan semua bukti-bukti tentang kesalahan transfer tersebut, kenapa harus konfirmasi lagi? Tapi dari bank meminta agar pihak OVO langsung yang konfirmasi ke bank.

Yang saya pertanyakan di sini entah syarat dari bank yang mempersulit atau dari OVO nya tidak mau membantu hanya sekedar konfirmasi. Mohon kiranya dari pihak OVO membantu konfirmasi dan pihak bank jangan mempersulit untuk refund.

Pandu Tri Wibowo
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan BNI Syariah atas Surat Bapak Pandu Tri Wibowo

Sehubungan dengan pemberitaan mengenai sulitnya pengembalian dana dari BNI Syariah akibat salah transfer, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Sulitnya Pengembalian Dana dari BNI Syariah akibat Salah Transfer

 Apa Komentar Anda mengenai Bank BNI Syariah?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Sulitnya Pengembalian Dana dari BNI Syariah akibat Salah Transfer

oleh Pandu Tri wibowo dibaca dalam: <1 menit
1