Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdr. Erwin Bangun

Redaksi Surat Pembaca MediaKonsumen.com Yth.,

Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan yang telah diberikan MediaKonsumen.com kepada PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) selama ini.

Melalui surat ini, kami ingin memberikan tanggapan atas surat pembaca bertajuk “Kartu Kredit Digibank kena Annual Fee: Jebakan atau Lalai?” oleh Sdr. Erwin Bangun yang dimuat MediaKonsumen.com pada tanggal 2 Juli 2019.

Dalam surat pembaca disebutkan bahwa penulis menanyakan perihal pembebanan Iuran Tahunan pada kartu kredit DBS beliau.

Kami telah menghubungi Sdr. Erwin Bangun untuk memberikan penjelasan perihal syarat dan ketentuan program Iuran Tahunan yang dimaksud, serta menyampaikan status pengembalian iuran tahunan beliau.

Kami berterima kasih kepada Sdr. Erwin Bangun atas kerjasamanya yang baik, juga kepada MediaKonsumen.com yang telah berkenan menayangkan surat tanggapan ini.

Salam,

Mona Monika
Head of Group Strategic Marketing & Communications
PT Bank DBS Indonesia


Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen.

Kartu Kredit DigiBank kena Annual Fee: ‘Jebakan atau Lalai?’

Saya ingin menuliskan keluhan saya mengenai pengalaman saya ditagih Annual Fee ANEH dari Kartu Kredit Digibank (DBS). 21 Desember 2018...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdr. Erwin Bangun

  • 28 Juli 2019 - (19:00 WIB)
    Permalink

    Saya juga memiliki kartu DBS baru saja
    malah sy sdh diinformasikan untuk menggunakan 2x transaksi nominal berapapun untuk free annual fee
    lah kok msh ditagih dan ketika menghubungi katanya ga perlu membayar nanti akan dihapuskan
    apakah memang DBS pelayanannya jelek ataukah memang msh suka memberikan jebakan2 kepada customer??
    kalau menawarkan kartu indah2 kata2nya tapi begitu kenyataannya menjijikkan

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank DBS Indonesia?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdr. Erwin Bangun

oleh Redaksi dibaca dalam: 1 menit
1