Terima Kasih untuk Bukalapak dan MediaKonsumen.com

Pada artikel ini, saya ingin menyatakan bahwa masalah saya yang terposting sebelumnya pada tanggal 25 Agustus dengan judul “Akun Bukalapak Saya Tidak Bisa Diakses (Login)” sudah selesai dan akun saya sudah bisa diakses kembali.

Melalui artikel ini, saya sangat berterima kasih kepada admin MediaKonsumen.com karena sudah memberikan kontribusi yang luar biasa terhadap masalah ini. Mungkin perlu diketahui bahwa akun Bukalapak saya tidak bisa diakses/login sejak tanggal 16 Agustus 2019 sampai tanggal 25 Agustus 2019. Sebelumnya usaha saya selalu menghubungi pihak Bukalapak hanya melalui media sosial dan kontak CS nya. Namun, semua usaha tersebut menurut saya sia-sia saja karna jawaban CS Bukalapak selalu membuat hati tidak puas.

Akhirnya saya memutuskan pada tanggal 24 Agustus untuk menulis artikel surat pembaca tentang masalah saya ini kepada Bukalapak di MediaKonsumen.com. Alhasil, tulisan saya dipublikasikan oleh MediaKonsumen.com dan menjadi headline dan sorotan di Halaman Pertama web ini pada tanggal 25 Agustus pukul 10.00 WIB..

Kemudian saya juga berterima kasih kepada pihak Bukalapak yang sudah mau membaca surat pembaca saya ini. Karena selang beberapa jam setelah permasalahan saya diposting di web ini, akhirnya pada tanggal 25 Agustus pukul 14.30 WIB saya langsung ditelepon oleh Pihak Bukalapak itu sendiri dan menyatakan bahwa akun saya sudah bisa diakses dan login kembali.

Dan Alhamdulillah, akhirnya saya bisa kembali mengakses uang saya di Saldo BukaDompet dan menggunakan kembali untuk kelanjutan bisnis saya tanpa kurang sepeser pun. Walaupun, bisnis saya sempat tidak jalan selama 9 hari karena akun saya tidak bisa terakses.

Saran saya kepada pihak Bukalapak, walaupun sebenarnya saya agak trauma menggunakan Bukalapak, namun saya tetap setia menggunakan Bukalapak. Cuma agak berpikir untuk Top Up Saldo banyak-banyak, takut terulang kembali masalah ini. Saya tetap setia menggunakan Bukalapak, karena banyaknya keuntungan dan keunggulan yang diberikan Bukalapak di dalamnya.

Saya hanya berharap kepada pihak Bukalapak agar sekiranya sistem komplain masalah seperti ini jangan sampai berlarut-larut, sehingga dana cashflow yang seharusnya dapat diputar, namun tertahan karena ini. Intinya perbaiki sistem CS dan komplainnya deh. Tetap SEMANGAT, dan saya akan kasih bintang 5 kembali kok di PlayStore, hehe.

Wassalam.

Akbar Jamaluddin
Gowa, Sulawesi Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

4 komentar untuk “Terima Kasih untuk Bukalapak dan MediaKonsumen.com

  • 26 Agustus 2019 - (16:07 WIB)
    Permalink

    Apakah berarti masalah sudah bisa terbereskan tanpa perlu memberikan foto tabungan milik pelanggan? Berarti syarat2 tersebut tidak wajib dong… hanya sekedar menunda penyelesaian? Atau sekedar mempersulit konsumen?

    Kalau membaca isi e-mail dari BL, tidak ada alasan konkret yang diberikan kenapa kok bisa timbul “ketidak-nyamanan” (LOL) 1 minggu lebih.
    & seperti yang sudah saya duga, tidak ada kompensasi juga kecuali kata “maaf” yang super sakti tersebut. Bandingkan dengan toko sebelah: dugaan gestun tanpa masuk pengadilan pun langsung didenda 15%, tidak peduli konsumen bilang maaf sekali pun HAHAHAHA.

    & konsumen pun dengan “lapang data” memaafkan. Persis seperti yang siapa dulu yang bilang, bahwa “konsumen Indonesia itu pemaaf” wkwkwk.

    Masih menunggu kapan korporasi2 ini bisa lebih memandang konsumen/klien/nasabahnya sebagai manusia & bukan hanya sebagai sumber pendapatan.

    • 26 Agustus 2019 - (16:29 WIB)
      Permalink

      Seharusnya sih diberikan kompensasi maunya, karna selama 9 hari bisnis saya agak tersendat dikarenakan uang saya tertahan di Bukalapak…

      Tapi cuma kata “maaf” juga tidak apa-apa asalkan tidak terulang lagi hehe

  • 1 September 2019 - (15:55 WIB)
    Permalink

    Saya juga mengalami seperti ini. Tapi bukadompet dan akun saya masih belum bisa diakses. Dan lapak kami pun terancam gulung tikar ?

 Apa Komentar Anda mengenai Bukalapak?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Terima Kasih untuk Bukalapak dan MediaKonsumen.com

oleh Akbar Jamaluddin dibaca dalam: 1 menit
4