Surat Pembaca

Kecewa dengan Aplikasi DANA, Voucher Promo Tidak Bisa Digunakan

Saya pengguna aplikasi DANA sudah setahun lebih. Awalnya lancar-lancar saja, tapi semenjak tanggal 13 September 2019, voucher-voucher promo yang diberikan oleh DANA tidak bisa digunakan. Bahkan sampai expired gara-gara tidak bisa digunakan. Lebih parahnya lagi masalah seperti ini tidak hanya terjadi di akun saya, banyak pengguna lain yang mengalami masalah voucher tidak bisa digunakan.

Saya sudah mengubungi pihak DANA, responnya cuma template saja. Ini balasan email dari pihak DANA:

Terima kasih telah bertransaksi menggunakan DANA. Saya Uty, Customer Care yang membantu.

Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak/Ibu alami, terkait kendala voucher tidak memotong. Uty informasikan bahwa Bapak/Ibu telah memakai voucher tersebut sebanyak 2 kali pada tanggal 09 September 2019 dan 12 September 2019. Voucher dapat kembali digunakan 7 hari kemudian setelah transaksi.

Harap berhati-hati terhadap setiap modus penipuan yang marak terjadi, jangan pernah memberikan kode OTP, PIN, transfer sejumlah uang atau memberikan informasi apapun terkait dengan akun DANA kepada orang yang tidak dikenal termasuk pihak yang mengatasnamakan DANA!

Namun setelah 10 hari, voucher saya tetap tidak bisa digunakan. Saya kirim email lagi ke pihak DANA,
balasannya akun saya sudah tidak eligible. Padahal saya gak pernah pakai akun lain, dan balasan seperti ini juga dipakai pihak DANA kepada pengguna yang mengalami masalah yang sama. Pihak DANA seperti menyalahkan penggunanya.

Wahyu Firmansyah
Bondowoso, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan DANA atas Surat Bapak Wahyu Firmansyah

Menanggapi surat pembaca yang ditujukan kepada kami oleh Bapak Wahyu Firmansyah yang dimuat di mediakonsumen.com, pihak DANA telah menghubungi konsumen...
Baca Selengkapnya

Komentar