Surat Pembaca

Pengembalian Dana/Refund Bukalapak Lama

Ijin share unek-unek tentang BUKALAPAK /BL.

Berawal dari saya membeli HP Xiaomi Note 7 RAM 4 GB dengan harga 2 juta lebih dikit banget, dengan nomor transaksi 192433891675 dan nomor tagihan BL1913VI73NQINV pada tanggal 27 September 2019. Awalnya saya tertarik dengan harganya yang murah (2 juta lebih dikit) dibanding toko sebelah, alhasil saya chat si pelapak yaitu HELMYPHONE untuk menanyakan ketersediaan barang dan warna hp yang saya inginkan. Singkat cerita, si pelapak langsung mengirimkan WA pribadi kepada saya dengan alasan bertanya tentang pengisian data untuk keperluan ASURANSI.

Awalnya saya curiga karena di Situs BL juga sudah menyediakan Asuransi untuk barang yang ingin kita beli (asuransikan dalam pengiriman), dan anehnya si pelapak mengirimkan situs abal-abal yang menyerupai BUKALAPAK. Setelah itu, saya melaporkan kepada pihak BUKALAPAK tentang kejadian tersebut denggan melampirkan screenshot percakapan di link phishing tersebut.

Pada tanggal 27 September 2019 di hari yang sama setelah saya mengajukan Laporan phishing, pelapak dengan nama HELMYPHONE langsung dibekukan, ada bukti saya dapat pemberitahuan dari administrator Bukalapak. Setelah saya tahu jika pelapak tersebut dibekukan, saya mencoba me-refund uang yang telah saya setor ke Bukalapak. Saya sudah menghubungi CS BL akan tetapi saya disuruh untuk bersabar (4×24 jam ). Di hari berikutnya (tanggal 28 September 2019) saya membaca tentang term Pengajuan REFUND DANA dan di sana tertulis di butir ke-3 bahwa “Akun Pelapak di non-aktifkan karena melanggar ketentuan”.

Yang jadi pertanyaannya, setiap saya bertanya kepada CS BL pasti akan dijawab “Sedang ditanggani oleh TIM TERKAIT ” dan disarankan menunggu selama 4×24 jam “LAGI”. Dan sampai hari ini tanggal 4 oktober 2019 , saya tidak diberitahu tentang KEJELASAN tentang DANA atau BARANG saya yang saya pesan.

Jujur saja, saya baru 1 kali ini dapet penggalaman untuk me-refund dana dan JUJUR SAYA KECEWA terhadap PELAYANAN keluhan di BUKALAPAK. Saya MOHON dengan SANGAT kepada Bukalapak dan TIM YANG TERKAIT supaya segera MENYELESAIKAN KELUHAN saya. Mungkin saya hanya 1 dari beribu-ribu pelanggan setia Bukalapak, tapi saya mohon dengan sangat “Jangan mempersulit dan mengulur-ulur keluhan saya”.

Matur suwun dan Sukses selalu.

Nutra Canggih Eko P
Yogyakarta

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Akun di bajak kak
    Kecewa ?
    Hari buruk buat saya
    Sdh pelajaran berharga utk saya mending belanja ditempat yg pembayaran COD

    KECEWA BERAT

    • oalah , iya . kalo akun dibajak itu ga bakal balik uangnya .. itu kk , masuk ke link yang dikasih sama sellernya gak ya ? kalo iya , itu bisa jadi bukti kak .. kalo ga dikasih link apa apa sama sellernya , ya zonk berarti kak . T_T . ikut prihatin kak .. polisi juga susah itu buat bantu ..

  • Klo ada waktu dan bisa tolong ajarin saya untuk minta uang saya kembali om dri buka lapak ?

  • Kak saya kena penipuan. Saya pesan hanphone dengan harga 2jt lebih tp yang dikirim malah softcase sama pomade.

    Saya ajukan komplain, tp pihak pelapak selalu nuduh saya yang bohong. Tp saya sudah mengajukan via email dan live chat. Kiranya hal apa lagi yang bisa saya tempuh kak?