GrabFood Reward Hangus karena Transaksi Gagal

Pada 1 Oktober 2019 saya membeli paket GrabFood 10x GrabFood Reward 35 ribu. Sebagian dari jatah reward tersebut telah saya gunakan untuk transaksi ADR-7291876-8-293 (1 Oktober 2019), ADR-7291876-8-294 (2 Oktober 2019) dan ADR-7291876-8-295 (2 Oktober 2019). Total yang sudah terpakai sampai saat itu adalah 3, sehingga sisa reward yang ada masih 7 lagi.

Masalah muncul ketika saya hendak memesan makanan yang sama persis dengan ADR-7291876-8-295. Pesanan gagal (padahal katanya Grab meluncurkan fitur bisa pesan GrabFood sekaligus lebih dari satu). Ketika pesanan tersebut gagal, reward yang saya masukkan menjadi hangus (baru 1 kali). Saya pun mengulang kembali pesanan ini dan gagal kembali, dan reward saya pun hangus lagi (kali ini jadi hangus 2 kali).

Sampai saat ini, GrabFood reward saya yang harusnya masih 7 menjadi tersisa 5 (ada 2 yang hangus sebelum saya pakai). Akhirnya, saya menunggu pesanan berjalan selesai, baru memesan kembali dan berhasil (ADR-7291876-8-298).

Saya melaporkan ini ke pusat bantuan Grab lewat aplikasi pada 2 Oktober 2019 itu juga dengan tiket laporan 102571366 dan ditangani oleh orang yang bernama Muhamad Riz** Ira***. Esok harinya (3 Oktober 2019) saya malah diminta melampirkan bukti screenshot untuk memudahkan tindak lanjut. Saya mempertanyakan kembali screenshot macam apa yang diminta, karena waktu transaksi saya gagal dan rewardnya hangus, tidak ada catatan historinya. Saya meminta pihak Grab yang punya data internal untuk mengakses sendiri datanya.

Di luar dugaan, pada 6 Oktober 2019, orang itu malah menjawab bahwa saya tidak bisa membatalkan paket yang sudah dibeli. Hal ini langsung membuat saya geram karena merupakan pengalihan isu dan pelepasan tanggung jawab. Seharusnya pihak Grab bisa memeriksa histori transaksi Grabfood saya. Setidaknya ada dua transaksi yaitu ADR-7291876-8-296 dan ADR-7291876-8-297 yang tidak masuk histori. Hal ini harusnya dapat diketahui oleh pihak Grab, dan pihak Grab juga bisa menghitung antara transaksi penggunaan reward yang berhasil dan reward tersisa (akan ada selisih 2, yang membuktikan bahwa 2 reward tersebut hangus sebelum saya pakai).

Saya menantikan tanggung jawab pihak Grab atas hangusnya reward saya, dan atas ketidakprofesionalan staf customer service-nya.

Franky B
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Grab Indonesia?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

GrabFood Reward Hangus karena Transaksi Gagal

oleh FB dibaca dalam: 1 menit
0