Kategori: Tanggapan

Tanggapan Traveloka untuk Bapak Teddie Dian Patria

Kepada Yth. Bapak Teddie Dian Patria,

Terima kasih telah menjadi pengguna setia Traveloka dan kami berharap Bapak Teddie dan keluarga senantiasa diberikan kesehatan.

Pertama-tama, perkenankan kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak alami ketika ingin melakukan proses pengembalian dana (refund) tiket pesawat untuk perjalanan tujuan Jakarta – Hangzhou ke Tiongkok dikarenakan adanya force majeure.

Menanggapi surat yang ditujukan kepada Traveloka mengenai permintaan pengembalian dana tiket pesawat dan hotel yang terbit pada 26 Januari 2020 di MediaKonsumen.com, dapat kami sampaikan bahwa tim internal kami telah menghubungi Bapak Teddie guna berkoordinasi lebih lanjut untuk menginformasikan situasi yang terjadi dan menyampaikan solusi terbaik untuk mengatasi keluhan Bapak Teddie.

Setelah melakukan koordinasi secara intensif dengan maskapai dan hotel terkait ketentuan yang diterbitkan oleh maskapai dan hotel tersebut untuk force majeure yang saat ini terjadi di Tiongkok, maka kami menginformasikan bahwa proses pengembalian dana dapat dilakukan. Adapun informasi ini juga sudah kami sampaikan dan memperoleh persetujuan dari Bapak Teddie.

Demikian informasi ini kami sampaikan, apabila Bapak memiliki pertanyaan lainnya, silakan menghubungi customer service kami melalui aplikasi Traveloka di menu My Inbox, email di cs@traveloka.com atau telepon di 0804-1500-308.

Hormat kami,

Customer Operations Team Traveloka
PT Trinusa Travelindo, Wisma 77 Tower 2, 21st Floor
Jl. S. Parman Kav 77, Jakarta 11480, Indonesia

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Surat Pembaca Terkait Tanggapan Ini

Terkait Wabah Virus Corona, Traveloka Tidak Bisa Refund Tiket ke Negara China

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa di China ada wabah Corona Virus yang telah menyebabkan beberapa orang meninggal dunia. Sudah...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Mewabahnya virus corona merupakan darurat global menurut WHO. Sudah seharusnya traveloka memberikan kemudahan kepada semua pelanggannya yang mana pesanan tiket pesawat maupun kamar hotel untuk diberikan refund penuh.

    Kami juga saat ini sedang meminta traveloka untuk memberikan refund untuk penerbangan kami dari palembang ke hongkong dan macau palembang.

    Kami berharap traveloka membantu kami juga seperti yang diberikan kepada bapak Teddy Dian Patria.

  • Apakah pihak traveloka tidak bisa bertindak lebih bijaksana dalam hal refund tiket pesawat.. apakah mesti sesudah share ke publik baru di bantu.. buat apa iklan berharga ratusan juta di TV.. kalau kerjanya tidak becus.. refund saya sudah hampir 90 hari.. tapi belum selesai.. kalau tidak mampu melayani dengan baik.. bagusnya sesudah pademi ini traveloka di tutup saja