Surat Pembaca

Pelayanan Techinical Support Biznet Lambat

Selamat pagi, saya pelanggan Biznet dengan ID 1100000013841. Pada hari Jumat 15 Mei 2020 sekitar pukul 12:30 koneksi mati dan baru hidup sekitar pukul 16 wib, artinya 4 jam lebih koneksi mati. Saat koneksi mati, modem Biznet sudah coba saya off dan on kan kembali.

Sudah coba restart beberapa kali namun nihil. Lalu saya inbox Twitter @BiznetHome dengan menyertakan screenshot “Optical Information” modem Biznet yang menunjukkan koneksi optical yang mati.

Tidak ada respon cepat. Balasan DM Twitter baru diberikan hari Jumat pukul 22.44 WIB, artinya hampir 10 jam keluhan saya baru ditanggapi.

Pelayanan yang sangat buruk dan saya sangat kecewa. Terlebih membaca respon jawabannya yang saat itu sudah tidak berguna lagi bagi saya dengan menyebutkan “kami pantau ada koneksi”, karena respon yang sangat telat sekali. Sebaliknya, apa yang terjadi kalau saya telat bayar tagihan 1 menit? Koneksi langsung diputus dan bahkan diancam denda penyambungan kembali.

Beginikah kualitas pelayanan Biznet? Jika mengacu pada SLA (Service Level Aggrement Biznet) yang tercantum di https://www.biznetnetworks.com/business/internet/biznet-global-transit yang menjamin SLA = 99,8%, maka jika dihitung 30 hari x 24 jam x 99,8% adalah 718,56 jam koneksi dijamin selalu on dari total 720 jam koneksi sebulan (30 hari x 24 jam). Artinya kejadian mati 4 jam harusnya saya harus mendapatkan kompensasi dari Biznet. Terima kasih.

Rafiq M Siregar
Sleman, DIY

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Biznet atas Surat Pembaca Bapak Rafiq Muhdan Siregar

Menanggapi surat pembaca yang dikirimkan oleh Bapak Rafiq Muhdan Siregar pada tanggal 26 Mei 2020 silam melalui mediakonsumen.com, dengan judul...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Layanan Biznethome itu sifatnya shared, bukan dedicated. SLA 99% bukan untuk layanan rumah tangga namun untuk layanan bisnis seperti metronet, edunet, healthnet, dll. Bila perlu informasi mengenai layanan Biznethome ada grup komunitas di Facebook dengan nama "Biznet Home Indonesia Community". Selain itu, bila ada masalah ada baiknya hubungi cs melalui email, kalau mau ontime via telepon. Bila merasa dirugikan, layanan Biznethome tidak menyediakan kompensasi, namun banyak promo menarik bagi pelanggan misal bayar 6 gratis 2bulan

      • Sayangnya, seperti yang saya katakan sebelumnya, SLA untuk layanan bisnis saja. Di situ jelas website bisnis biznetnetworks.com/business sedangkan layanan rumahan di biznethome.net. Layanan metronet paling murah 1jt untuk 50mbps sedangkan home 325k untuk 75mbps. Bisa dicari di laman biznethome.net untuk sla layanan rumahan, saya sudah cari dan tidak temukan. Bisa chat cs Biznethome pasti juga jawaban akan sama. Sekali lagi layanam Biznethome itu shared bukan dedicated jadi tergantung lokasi dan daerah masing-masing. Btw memang tgl 15 mei ada gangguan di Sleman, saya juga kena, teman2 di komunitas juga

        • Oke tidak ada SLA lalu mati selama 4jam lebih tanpa ada notif sama sekali ke pelanggan dan respon DM & WA sampai berjam jam apakah itu pelayanan yg baik?

          More pay more service?
          Less pay less service?
          Bad.

          Btw Pls fokus bro, bukan masalah shared atau dedicated yg saya komplain tapi lambatnya respon CS. Dan fyi, kejadian lambat respon tsb bukan sekali ini aja saya alami. Baru kali ini aja saya tulis di media terbuka.

          Trims

          • Iya, kalau mau fast respon pakai paket bisnis metronet. Kalau merasa slow respon itu tergantung, misal kalau masalah jaringan distribusi ada yang lapor pasti dikerjakan teknisi, nanti jaringan juga up kembali.

            Kalau mau diutamakan ya pakai paket bisnis metronet, bukan pay more maka more service dan pay less maka less service. Namun, beli paket yang servisnya ada jaminan SLA maka akan diutamakan, kalau beli gak ada jaminan ya kita tidak bisa minta lebih.

            Hubungi cs via email, dijawab 3-6 jam, bila memang kendala di personal pelanggan nanti diajukan nomor tiket laporan agar dikirim teknisi. Kalau masalah jalur distribusi atau gangguan massal, sekali lagi, pasti sudah dan sedang dilakukan pengerjaan oleh teknisi biznet. Dulu pernah juga Biznet putus kabel laut di Singapura dan down berminggu2, ya pelanggan cuma bisa menunggu.

            Saya hanya memberikan pencerahan, bisa diskusi lebih luas dengan ratusan pengguna Biznethome lainnya di grup Facebook. Terbuka dan santun, bahkan banyak yang protes tagihan naik 25k diikuti kenaikan bw 25mbps tapi tetap terjawab dalam diskusi

  • Selain itu, Biznethome merupakan layanan prabayar. Tidak ada denda bila telat melakukan pembayaran 1menit. Ada masa tenggang 45 hari seperti halnya masa aktif kartu ponsel. Denda penyambungan kembali bila lewat masa tenggang tersebut. Saya pengguna Biznethome di Sleman juga, memang terkadang ada gangguan namun juga pasti akan diselesaikan bila melaporkan ke cs dan mendapatkan nomor tiket laporan.

    • Oke saya ralat, memang tdk ada denda, namun telat bayar 1detik koneksi langsung diputus bro. Sementara respon layanan telat apa yg diberikan Biznet sbg kompensasi? Nol.

      • Memang, layanan Biznethome itu prabayar alias bayar dulu baru pakai. Seperti yang saya jelaskan sebelumnya ada masa tenggang 45hari. Tinggal bayar nanti aktif kembali. Sekali lagi layanan Biznethome prabayar bukan pascabayar. Anda bila membeli paketan Telkomsel atau XL atau Indosat bila lewat masa aktif tentu harus mengaktifkan paket kembali bila ingin menggunakan layanan internetnya

    • Maaf harap infokan saya via DM Twitter atau email nomer yg kalian gunakan utk telpon, karna seringkali telpon dari jakarta hanya menghabiskan waktu saya dgn penawaran kartu kredit

      Terimakasih

      • Memang lebih mudah dan ekonomis via email untuk menghubungi cs. Ada track historis dan langsung ke bagian teknis.

Penulis
Rafiq Muhdan Siregar