Surat Pembaca

OVO Paylater Taralite Tertagih Full, Sementara Sistem Maintenance Sejak Januari 2020 Sampai Sekarang

Beberapa hari ini saya diteror terus oleh penagihan OVO Paylater Taralite untuk aplikasi Tokopedia. Memaksa saya untuk melunasi secara full tagihan saya kurang lebihnya 8.7 juta. Sementara untuk aplikasi OVO Paylater Taralite saya sejak Januari 2020 sampai sekarang masih ada keterangan maintenance. Juga ada juga keterangan apabila ada keterlambatan pembayaran maka tidak dikenakan bunga atau biaya keterlambatan.

Saya sudah berkali-kali minta ke CS Tokopedia melalui email untuk menindaklanjuti kendala aplikasi saya, tapi tidak ada jawaban. Hanya info tagihan yang harus segera dibayarkan.

Saya tidak ingin lari dari tanggung jawab dan sudah berkali-kali minta ke pihak OVO Paylater Taralite untuk minta keringanan. Tapi mereka hanya mengancam akan diserahkan ke OJK dan orang lapangan.

Mohon kebijaksanaan dari OVO Paylater Taralite agar diberikan keringanan. Karena saya pun berniat ingin segera melunasi hutang saya.

Juliati Songo Sitompul
BSD, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan OVO atas Surat Pembaca Ibu Juliati Songo Sitompul

Dengan hormat, Sebelumnya kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami Ibu Juliati Songo Sitompul perihal tagihan layanan OVO PayLater. Menanggapi...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Saya juga mengalami tagihan dari ovopaylater yg awalnya pakai sistem cicilan, tiba2 berubah menjadi pembayaran full. Saya bingung, bukankah dengan menyetujui sistem pembayaran di awal dengan cicilan dengan bunga tertentu, pemberi dan penerima dana terikat kontrak hukum? Ditambah dulu juga status dari tokopedia selalu under maintenance dan gak bisa digunakan/blokir. Untung saya masih bisa bayar full, walaupun di awal harusnya cicilan.

    Saran saya, kalau bisa, jangan deh belanja cicil2. Kalau mau nyicil, lebih bagus pakai kartu kredit, sudah jelas aturan nya, kadang bisa 0 persen pula.