Kecewa Dikarenakan Dana Insentif Kartu Pra Kerja Tidak Kunjung Masuk

Ini surat ke dua saya disini, surat pertama adalah keluhan kepada OVO dikarenakan upgrade premier yang sangat lambat dimana masalah tersebut telah selesai dengan baik. Dan untuk kali ini saya menyampaikan keluhan kepada pihak PraKerja, dana insentif saya dijadwalkan cair pada tanggal 14 Mei 2020 namun karena terhambat OVO yang baru upgrade pada tanggal 30 mei 2020. Saya mengira masalah akan selesai disitu dan bisa tenang menunggu dana masuk,namun ternyata masih belum di proses juga sampai detik ini tanggal 7 Juni 2020.


Saya sempat menghubungi pihak cs PraKerja,awalnya disampaikan untuk menghubungi OVO agar men sinkron kan data namun saat saya hubungi cs OVO saya mendapat jawaban bahwa data sudah sesuai,kemudian saya hubungi lagi cs PraKerja untuk menyampaikan hal tersebut dan diberitahukan untuk menunggu saja. Saya kira hanya menunggu 1-2 hari saya bisa sabar namun sudah 4 hari total saya bersabar.

Di sini saya bingung yang salah sebenarnya dimana? Pihak PraKerja yang lambat dalam verifikasi (padahal semestinya verifikasi dilakukan di awal saat menerima data saya sebagai peserta),atau pihak OVO yang belum sinkron? Saya masih belum mendapat jawaban. Dan lagi, di instagram @prakerja.go.id ada banyak sekali komplain mempermasalahkan insentif terlambat yang tentu membuat saya semakin geregetan

Semoga dengan adanya surat pembaca ini pihak PraKerja bisa memberikan tanggapan dan solusi terbaik.

Gunarso Wicakarta Raharja
Surabaya

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

15 komentar untuk “Kecewa Dikarenakan Dana Insentif Kartu Pra Kerja Tidak Kunjung Masuk

  • 16 Juni 2020 - (19:38 WIB)
    Permalink

    Berita yang didapat adalah adanya evaluasi pada sistem pra kerja sehingga insentif yang cair mulai 29 Mei 2020 dihentikan sampai evaluasi selesai kemudian dilakukan penjadwalan ulang pencairan insentif,namun yang membuat bingung adalah sampai kapan evaluasi dan kapan dilakukan proses penjadwalan ulang?sampai detik saya tulis komentar ini masih belum ada perubahan juga dan saya juga mendapat informasi yang mengagetkan siang ini saat saya telepon customer service bahwa insentif pertama akan diberikan jadwal baru dan data saya dicatat, tapi bulan ke 2 dari rencana 4 bulan akan ditunda sampai waktu yang belum ditentukan. Kalau seperti ini jadi heran, program sebesar pra kerja dengan dana yang luar biasa katanya sampai 20T malah jadinya berbelit seperti ini

  • 16 Juni 2020 - (21:50 WIB)
    Permalink

    Saya sudah pasrah dengan program ini. Sudah cukup sabar dari kesulitan pendaftaran, sertifikat tidak muncul, sudah dapat sertifikat eh malah dana isentif nya tidak cair dengan alasan evaluasi yang gatau kapan selesainya.

    • 17 Juni 2020 - (14:51 WIB)
      Permalink

      Bener,mas..saya sendiri sudah capek jg,ngabisin kuota dan pulsa buat cek update,kirim email,kirim komen di ig prakerja sampai telpon ke cs nya jg blm ada gerakan,selalu disuruh menunggu dan bersabar..sabar sampai kapan?kita juga manusia biasa

  • 17 Juni 2020 - (17:14 WIB)
    Permalink

    Saya juga sudah melaporkan langsung lewat aplikasi lapor yang ditujukan ke PMO prakerja. Sampai sekarang ga ada tanggapan. Di instagram pun juga cuma bilang sedang ada evaluasi.

    Kita semua butuh peran media untuk menaikan isu ini. Kalo ga, suara ga akan didengar.. cuma ya mau gimana. Ga ada yang bahas isu ini. Kita cuma bisa koar² ga ada tanggapan pasti.

    • 18 Juni 2020 - (01:57 WIB)
      Permalink

      Mereka yg kemarin berkoar2 soal Prakerja udah kalem. Mungkin udah dapat jatah makanya kalem. Kita yang ga dapat sorotan media cuma bisa berikan ribuan komentar di Instagram tanpa kejelasan dari pemerintah.

      • 18 Juni 2020 - (03:37 WIB)
        Permalink

        Gelombang 4 juga tidak pernah ada kejelasan kapan dibuka Lagi. Instagram prakerja tidak pernah juga menanggapi. Mereka hanya memposting testimony yang pada udah dapet insentif. Entahlah lucu sekali memang.

        • 18 Juni 2020 - (08:11 WIB)
          Permalink

          Ya begitulah, padahal dana sangat besar tapi tidak ada wakil rakyat yang menyuarakan suara rakyat yang sedang kesusahan ini.

  • 20 Juni 2020 - (22:37 WIB)
    Permalink

    Saya lolos prakerja gelombang 3 & pokok permasalahannya sama dengan saya, awal upgrate ovo berbelit” Sampai insentifnya kelewat tanggalnya baru setelah prakerja bisa ganti rekening baru bisa tersambung rekening saya dengan prakerja , saya pikir insentif saya bakal bisa cair 2 bulan sekaligus eh ternyata dengar berita insentifnya di tunda padahal saya selesaikan semua persyaratan dari lama cuma terkendala rekening aja baru bisa tersambung . Inilah nasib rakyat kecil

    • 21 Juni 2020 - (19:53 WIB)
      Permalink

      Nah itu dia, selalu bisa nya sabar mah kita. Nasib rakyat kecil,suara jg ga di dengar..malah terakhir menurut info dari cs,insentif kedua akan dipending sampai waktu yang tidak ditentukan..aneh banget,padahal kita sudah berupaya memenuhi kewajiban tapi hak kita tidak dipenuhi..kalau jadinya seperti ini,kenapa harus ada yang sudah cair..kan terasa ga adil banget..andai mungkin kebijakan nya semua insentif pertama diberikan dulu kemudian baru yg ke 2 di stop,mungkin ga jd heboh seperti sekarang..

  • 29 Juni 2020 - (15:23 WIB)
    Permalink

    Alhamdulillah insentif barusan masuk setelah menunggu sebulan lebih,ini insentif kedua dan yg pertama dilompati karena katanya sih akan diberikan jadwal ulang pencairan nya..semoga lancar dan tidak selisih lama..akhirnya suara di sosmed didengar oleh pejabat2 sehingga berita2 banyak menekan prakerja untuk membantu peserta yang terdaftar..semoga insentif selanjutnya lancar sampai lunas yang dijanjikan dan semoga teman2 yang belum terima insentif segera diberikan hak nya

  • 3 Juli 2020 - (11:16 WIB)
    Permalink

    saya juga sama harusnya dapat insentif bulan mei sampai sekarang belom dan tak ada kejelasan karena kesalahan dari rekening padahal saya udah telepon gojek sama prakerja dipingpong aja sampai sekarang mau ganti no rekening tidak bisa2 disuruh bersihin history terus cobain 1 jam sekali tetep sampe bulan ini yg harusnya saya dapat insentifnya, pantesan aja presiden sampai marah dan ada quote nya yg bijak “jangan nunggu mereka mati dulu baru kita bantu itu tidak ada gunanya” semoga semua badai bisa berlalu saya juga sampai bingung karena belum mendapatkan pekerjaan lagi semasa pandemi ini setelah di phk pakai zoom lagi. ya semoga semua ada hikmahnya.
    klo ada informasi hubungi ya ruslih43@gmail.com

  • 6 September 2020 - (20:29 WIB)
    Permalink

    Insentif saya kok belum keluar belum cair juga Dari tanggal 14 Agustus sampai sekarang belum juga turun bagaimana sih pemerintahan tolong hak nya Di tuntaskan donk

  • 7 September 2020 - (10:08 WIB)
    Permalink

    Jangan hak orang Di makan juga gw gak rela n gw sumpahin makan hak orang miskin gak berkah itu insentif prakerja untuk korban phk yg gk punya pekerjaan n rakyat miskin pake gk ke keluarin insentif nya alloh maha tau segalanya.

  • 14 November 2020 - (12:39 WIB)
    Permalink

    masih mending ada status dana insentif, lah saya 1 bulan sertifikat belum juga masuk padahal sudah menyelesaikan kursus online dan kasih ulasan. Lapor kesana kemari tak kunjung ada kepastian, jadi capek sendiri berharap sama pemerintah.

 Apa Komentar Anda?

Ada 15 komentar sampai saat ini..

Kecewa Dikarenakan Dana Insentif Kartu Pra Kerja Tidak Kunjung Masuk

oleh gunarso dibaca dalam: 1 menit
15