Surat Pembaca

Sulitnya Menyelesaikan Tunggakan Kartu Kredit AEON

Tanggal 8 Juni 2020 saya mendapat kabar dari hasil BI checking saya kalau saya terkena collect 4. Saya tanyakan kepada pihak bank, mereka memberikan jawaban kalau saya masih ada tunggakan CC AEON yang sejak tahun 2017 bermasalah. Kartu saya tertelan waktu itu, dan saya pikir memang akan terblokir sudah.

Singkat cerita, saya berniat akan menyelesaikan tunggakan saya, dengan harapan dapat segera bersihkan nama saya di BI (SLIK). Saya mencoba bernego dengan pihak AEON agar dapat diberikan keringanan, tapi usaha saya sia-sia (jangan repotkan untuk bernego dengan AEON). Akhirnya saya putuskan akan bayarkan sesuai dengan nominal tunggakan saya.

Malam hari tanggal 12 Juni 2020 saya berkomunikasi dengan pihak AEON, bagaimana cara bayarkan tunggakan saya. Dengan percaya dirinya, pihak AEON menginstruksikan agar membayar lewat ATM mandiri atau ATM BCA. Keesokan hatinya saya pergi ke ATM BCA, lakukan pembayaran dan tidak bisa ! Saya hubungi kembali pihak AEON, katanya coba ke Mandiri. Saya lakukan juga tetapi tetap sama juga, gagal !

Sangat tidak professional,sudah membuat nama saya terblacklist, sekarang saya akan bereskan, tetapi malah tidak dikoordinasikan dengan baik. Coba hubungi CSnya, dengan percaya diri mereka bilang kalau pembayaran tidak pernah gagal melalui ATM ! Semoga pihak AEON dapat meluangkan waktu dan investasikan uangnya untuk melakukan training kembali terhadap staff tidak kompeten tersebut. Akan saya lanjutkan prosesnya sampai selesai Senin ini. Semoga ada penyelesaian.

Untuk informasi, lebih baik anda buat CC dengan bank yang kredibel, daripada pihak seperti AEON yang tidak menghargai customernya ! Jadi pelajaran berharga buat saya share ke kerabat saya dan teman.

Ritzky Taroreh
Depok

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan AEON atas Surat Bapak Ritzky Taroreh

Yth. Redaksi MediaKonsumen.com, Sehubungan dengan surat Bapak Ritzky Taroreh di MediaKonsumen.com tertanggal 14 June 2020 dengan judul: “Sulitnya Menyelesaikan Tunggakan...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Pembayaran lewat ATM memang selalu bisa, dengan catatan: 1. ATM tidak rusak , 2. menggunakan fungsi transfer antar bank dgn kode bank yg benar 3. memasukkan no KK sebagai no rekening tujuan. Disini harusnya ada pembuktian tidak bisanya gimana ? Kalau dua ATM sudah dicoba rasanya sih ada salah prosedur saja.

    • iyah betul ni.. klw dibaca dia bilang tagihan 2017 terblokir hny karena tertelan atm.. emang gak pernah punya kartu.. kartu kan milik penerbit kenapa gak ngubungin buat laporan hilang.. atm hilang ajah buat laporan.. kan tau ada tagihan pasti ada lembar tagihan kenapa gak dibayar. sebagai nasabah kita lah yang harus koperatif. klw kita ngerasa punya utang yah harus dibayar gak perlu ditagih.. ?

  • Setahu saya kalau AEON gk pakai menu transfer. Pembayaran AEON masuk ke menu pembayaran, pilih pembayaran lainnya, lalu masukkan 6 angka kode perusahaan, lalu akan muncul AEON, dan masukkan No. KK yang akan dibayar. Dengan begitu muncul tagihan yang harus dibayar.

    • Pembayaran lwt menu pembayaran hanya untuk KK yg aktif, bukan yg sudah mangkrak. Kalo mangkrak hanya bisa lewat transfer.