Surat Pembaca

Ketidakjelasan Pengembalian Dana Gagal Setor Tunai di Mesin ATM CIMB Niaga

Tanggal 23 Mei 2020, saya melakukan 5x transaksi setor tunai di mesin ATM CIMB Niaga lounge di mall centerpoint medan, 1x ke rekening sendiri, 3x ke nomor rekening org lain dan 1x belum sempat saya masukan nomor rekening, mesin ATM ini error, sehingga uang dan kartu ATM masih tertahan di mesin itu. Ini langsung saya buatkan pelaporan di saat itu juga via call center 14041, dengan nomor pelaporan CBFDF230520001121. Keesokan harinya, saya juga kembali membuat pelaporan via video banking dengan nomor pelaporan CBFDF1230520001138, jawabannya masih sama perlu menunggu 14 hari kerja.

Tanggal 2 Juni 2020, saya mendapat sms berisi bahwa kasus telah diselesaikan.

Karena dana belum saya terima, tanggal 7 Juni 2020, saya kembali membuat pelaporan via video banking, tetapi petugas bersikeras bahwa dana telah dikembalikan, padahal masih belum saya terima.

Akhirnya malamnya, saya email ke 14041 untuk hal ini, tanggal 8 juni 2020, saya email ulang karena masih belum ada jawaban dari CIMB Niaga. Tanggal 9 juni 2020, ada balasan email yang meminta saya untuk menunggu proses. Tanggal 12 Juni 2020, saya minta followup untuk hal ini, dan lagi-lagi jawabannya masih sama, yaitu menunggu prosesnya. Tanggal 16 Juni 2020, saya mendapat sms berisi bahwa membutuhkan perpanjangan waktu sampai 3 Juli 2020.

Kenapa untuk hal ini butuh proses yang lama sekali, padahal mereka bisa crosscek langsung di mesin ATM dan ada cctv, ini pun saya tidak yakin apakah nantinya 3 Juli nanti, saya dikembalikan dana atau diminta menunggu lagi, seperti email yang kemarin itu.
Apalagi di masa seperti ini, kita butuh uang itu, dan nominalnya juga tidak sedikit. Tolong kejelasan untuk hal ini dan segera untuk dikembalikan dananya. Terima kasih.

Melani Yaputri
Medan, Sumatera Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan CIMB Niaga atas Surat Ibu Melani Yaputri

Dengan hormat, Sehubungan dengan surat Ibu Melani Yaputri yang berjudul “Ketidakjelasan Pengembalian Dana Gagal Setor Tunai di Mesin ATM CIMB...
Baca Selengkapnya

Komentar

    • sistem setor tunai via atm cimb emang cacat, untuk proses pengembalian juga berbelit2, kasus saya dr tanggal 17 juli sampe skrg blm ada kjelasan kpn uang saya kembali,, tolong secepatnya kembalikan uang saya,

  • Saya sudah sampaikan pelaporan via dm dari link https://t.co/q3dgmcjEOD.
    Saya tunggu penjelasan atas hal ini
    Semoga pengembalian dana dapat segera diproses , berhubung ini sudah lebih dari 14 hari kerja dari pelaporan via call center. Terima kasih

  • Itu sudah dijawab oleh staff cs dari CIMB Niaga, semoga cepat kembali dana nya Bu, dan saya heran dengan system perbankan khususnya Indonesia kenapa masalah yang berhubungan dengan system failure atau kesalahan/error pada systemnya tetapi selain butuh waktu lama dan proses yang berbelit juga seperti mengulur waktu dan pada akhirnya merugikan nasabah Bank yang bersangkutan, dan jika di perdalam atau dialihkan ke prinsip bisnis jelas ini sudah merugikan finansial nasabah yang seharusnya mendapatkan kompensasi atau bunga dari lambatnya proses pengembalian hak nasabah, tidak usah berfikir jauh secara gamblang jika nasabah yang meminjam kredit atau dana dari bank pasti sudah dikenakan denda bunga jika gagal bayar atau dana tidak kembali

    • Ya, bener sekali, sampai hari ini tgl 06 Juli 2020… dana saya masih tertahan, dan belum ada kejelasannya, kalaupun ada telepon maupun email, jawabannya masih sama, masih dalam masa investigasi. Padahal jelas-jelas ada sms, perpanjangan masa investigasi hanya sampai 03 juli 2020… ini saja pun sudah lebih dari 1 bulan dari masa mesin atm error ketika setor tunai. Padahal kalau kita pinjam uang dari bank dan ada keterlambatan pengembalian, pasti lah sudah dikenakan bunga. Kapan investigasi bisa selesai juga tidak ada kejelasan sampai saat ini. Apa yang mesti saya lakukan agar ini bisa cepat diselesaikan?

  • Setelah beberapa pekan, akhirnya uang saya telah dikreditkan ke rekening saya kemarin tgl 20 juli 2020. Terima kasih atas kerjasamanya. Demikian hal ini saya sampaikan bahwa ini sudah diselesaikan. Trims

    • saya mengalami nya 25 Juli 2020. dan hingga saat ini belum ada kejelasan apapun.
      apakah Ibu mendapatkan konpensasi dari CIMB? karena uang Ibu hampir 2 bulan tidak ada kejelasan. Karena di saat seperti ini uang bisa diinvestasikan dan menghasilkan lebih baik di tempat lain kan?
      Saya ingin memindahkan uang dari CIMB, tetapi takut uang saya gagal transfer lagi. urusan ini sungguh merepotkan.

      • Saya juga baru mengalami ny tgl 22 juli 2020,saya nabung di atm cimb niaga emporium dengan cardless. Uang masuk atm dihitung dan kemudian ditelan jg, uang pun belum masuk rekening saya sampai sekarang. Deadline terakhir hr rabu minggu dpn kata ny cair. Pada saat ditelan saya pun langsung lapor via video call cimb lounge dan disuruh tunggu 14 hr kerja jg dan selang kmrn sy jg ada email ke cimb niaga,jawaban ny mohon maaf dan akan segera kami tindaklanjuti dan mempercepat proses pengembalian dananya. Saya cuman berharap pihak perbankan di masa millenial ini hrs cpt tanggap krn ada cctv dan yg jaga di cimb lounge pun jg sdh tau dan ada foto uang ny pas dtng teknisi di emporium pluit,sy pun diksh liat ft ny pas keesokan hari ny. Semoga dipercepat y cimb niaga krn saya jg butuh pakai uang tersebut.terima kasih.

  • kejadiannya sama seperti saya alami ini, sya suruh menunggu 14 hari kerja,. gagal setor tunai di atm cimb niaga, uang sudah di telan mesin tp saldo tidak masuk rekening,. trnyata bnyak kasus seperti ini ya di cimb niaga, .

  • Saya baru mengalaminya 10 sept lalu, sudah telpon berkali2 hampir tiap hari dan masih dalam proses terus. Mohon sekiranya dapat dipercepat prosesnya. Bank CIMB payah ya.