Nomor Kartu Halo Tidak Bisa Dipakai Menelepon Premium Call

Saya pelanggan setia Telkomsel Kartu Halo. Tiba-tiba saja nomor saya 081151**14 tidak bisa untuk menelepon premium call seperti call center bank bahkan untuk menelepon call center Telkomsel 188 pun tidak bisa. Akan tetapi kalau menelepon/menerima panggilan dari nomor seluler tidak ada masalah.

Akhirnya pada tanggal 10-06-2020 saya laporkan masalah ini ke 188 dan dijanjikan 3 hari kerja. Setelah itu tidak ada kejelasan dari pihak Telkomsel. Saya akhirnya pergi ke Grapari Cibinong pada tanggal 16-06-2020. Sampai di sana nomor saya dites oleh CS Grapari dan memang benar tidak bisa menelepon premium call dan dibuatkan laporan lagi dijanjikan 3 hari kerja.

Setelah itu saya dihubungi CS dari Grapari Cibinong untuk segera ke Grapari Cibinong untuk pergantian kartu SIM. Pada tanggal 19-06-2020 saya melakukan pergantian kartu SIM, tapi lagi-lagi belum bisa untuk melakukan panggilan premium call sampai CSnya bingung, baru kali ini dapat case seperti saya. Kartu SIM saya dicoba di beberapa Hp milik si CS, tetap gak bisa juga dan akhirnya dibuatkan laporan lagi.

Sampai saat ini nomor Kartu Halo saya masih belum bisa dipakai untuk premium call. Setiap laporan di 188 pasti dibuatkan laporan lagi yang disuruh nunggu 3 hari kerja dan selalu case closed karena katanya team IT sudah restart di sistem. Tidak ada itikad baik dari Telkomsel untuk menyelesaikan masalah saya padahal perusahaan sekelas Telkomsel pasti punya Team IT yang handal.

Krisna Ari Wicaksono
Kabupaten Bogor

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Nomor Kartu Halo Tidak Bisa Dipakai Menelepon Premium Call

  • 1 Juli 2020 - (11:32 WIB)
    Permalink

    Saya pelanggan Halo juga, & dulu pernah juga mengalami seperti ini (tidak bisa menelepon nomor CS suatu bank). Saya komplen keras ke bank tersebut, & diberi tahu untuk mengecek ke provider telekomunikasi, karena (menurut CS bank tersebut) memang ada beberapa kasus nomor2 tertentu yang perlu “minta dibukakan akses.”
    Tapi saya masih bisa menelepon ke CS Halo (jadi mungkin tidak *semua* nomor yang terblokir, entahlah bagaimana & mengapa kok bisa begitu). Maka saya komplen ke CS Halo.

    & setelah beberapa hari saya dapat kabar bahwa dikatakan “tidak ada masalah dengan nomor Halo saya” & seharusnya no problem telepon ke CS bank tersebut.
    & memang kenyataannya kemudian saya no problem telepon ke CS bank tersebut. & so far saya tidak/belum pernah mengalami kesulitan lagi telepon ke manapun.

    Entah lah problemnya di mana. Ya yang tahu memang seharusnya si provider telekomunikasi.

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Halo Telkomsel?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Nomor Kartu Halo Tidak Bisa Dipakai Menelepon Premium Call

oleh krisna wicaksono dibaca dalam: 1 menit
2