Surat Pembaca

Promo MNC Vision Tidak Sesuai yang Dijanjikan

Nama saya Sarwono, saya adalah pelanggan MNC Vision dengan ID pelanggan 503138071. Saya sudah berlangganan dari tahun 2018. Pada tanggal 13 Januari 2020 saya mendapat telepon dari MNC Vision Jakarta yang menawarkan promo. Kemudian saya minta untuk komunikasi via WA, PIC bernama Ima dengan nomor WA +62 822-8550-82**, TS menawarkan promo sbb:

[13/01, 14:11] Indovision: Bayar 3 bulan Gratis 3 bulan
Jadi nanti akan aktif selama 6 bulan
Hanya Rp.329.700 dan akan all channel
[13/01, 14:11] Indovision: Bayar 6 bulan gratis 6 bulan
Jadi nanti akan aktif selama 1 tahun
Hanya Rp.659.400 dan akan all channel
[13/01, 14:11] Indovision: Bayar 1 tahun gratis 1 tahun
Jadi nanti akan aktif 2 tahun
Hanya Rp.1.318.800 akan all channel

Kemudian saya mengambil paket 6 gratis 6, dan saya bayar via m-payment dengan nama mvision sebesar Rp659.400. Setelah saya konfirmasi, akhirnya tayangan berhasil diperpanjang.

Namun pada hari ini, Senin 13 Juli 2020, banyak channel yang tidak bisa. Saya konfirmasi ke yang bersangkutan dia menjawab “All chanel hanya 6 bulan pertama” dengan memperlihatkan promo sbb:

[13/07, 14:18] Indovision: Bayar 3 bulan Gratis 3 bulan
Jadi nanti akan aktif selama 6 bulan
Hanya Rp.329.700 dan akan all channel selama 3 bulan pertama
[13/07, 14:18] Indovision: Bayar 6 bulan gratis 6 bulan
Jadi nanti akan aktif selama 1 tahun
Hanya Rp.659.400 dan akan all channel selama 6 bulan pertama
[13/07, 14:18] Indovision: Bayar 1 tahun gratis 1 tahun
Jadi nanti akan aktif 2 tahun
Hanya Rp.1.318.800 akan all channel selama 1 tahun pertama.

Saat saya memperlihatkan promo bulan Januari, TS hanya menjawab “Maaf bapak saya yang salah ?? Saya salah dalam menyampaikan pesan ke bapak”. Di sini patut diduga TS sengaja menghilangkan kalimat “selama 6 bulan pertama” dengan maksud menipu saya untuk membeli paket tsb.

Dengan ini saya menyatakan saya kecewa dan merasa dirugikan. Saya meminta hak saya seperti apa yang ada di dalam akad pada tanggal 13 Januari 2020.

Terima kasih.

Sarwono
Kab. Semarang, Jawa tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan MNC Vision atas Surat Bapak Sarwono

Jakarta – Menanggapi surat pembaca yang ditulis oleh Bapak Sarwono melalui mediakonsumen.com yang tayang pada Kamis (16/07/2020), perkenankan kami menyampaikan...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Hahahaha astagaaa, sales sales.

    Saya setuju ini tindakan yang tidak dengan niat baik. Tapi mari kita lihat sama2, bagaimana kata/tanggapan dari korporasi ybs.
    Jangan sampai (amit2) yang disalahkan yang terima teks: kenapa gak nanya dengan lebih detil wkwkwk. Parah bener kalau sampe dibilang seperti itu.

    Btw untung (1) teks komunikasi awal masih ada (bisa jadi asumsi si sales bakal sudah hilang barang buktinya); dan (2) si sales masih ada bekerja di tempat yang sama DAN MASIH BISA DIKONTAK hehehe.