Surat Pembaca

Keluhan atas Pembelian Laptop Asus di Asus Official Store Bukalapak

Saya membeli laptop Asus Vivobook S330F-EY503T pada 30 Juli 2020 seharga Rp8 jutaan, tertulis bahwa pada spec yang ditampilkan di Bukalapak terdapat web camera dengan resolusi HD 720p dan gambar yang ditampilkan juga ada tempat kameranya.

Ketika saya menerima barang, di cek semua dalam kondisi baik. Sebulan kemudian saya baru sadar ketika akan video call bahwa laptop tersebut tidak terdapat kamera. Saya komplain ke BukaBantuan mereka menyuruh saya chat Asus langsung. Saya pikir Asus salah kirim, tetapi Asus bilang spec yang dikirim benar. Lalu saya check kembali di Web Asus resmi dengan tipe laptop yang saya beli ternyata memang tidak ada spec kamera. Saya chat kembali lapak Asus Official Store di Bukalapak untuk minta pertanggungjawaban atas misleading information yang ditampilkan di Bukalapak namun mereka sudah tidak berkenan menjawab lagi.

Dimohon agar pembeli lain berhati-hati belanja di Asus Official Store Bukalapak, karena informasi yang mereka tampilkan belum tentu sesuai dengan yang asli. Sangat disayangkan karena Asus Official Store di Bukalapak pun bukan jaminan layanan paripurna dan informasi yang diberikan asal-asalan sekali.

Ketika saya menulis ulasan pun, ternyata barang tersebut sudah di-take down.

Fatma Tri Hapsari
Jakarta 12530

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Bukalapak atas Surat Ibu Fatma Tri Hapsari

Dengan hormat, Terima kasih atas masukan yang diberikan kepada Bukalapak melalui kanal Media Konsumen. Kami informasikan bahwa kendala transaksi yang...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Memang susah di negara kita, karena undang2 maupun peraturan hukum untuk perlindungan konsumennya masih sangat lemah.
    Perasaan saya dulu juga pernah baca surat di sini dengan kasus yang mirip2 (saya lupa apa marketplace ataupun barang/merk nya), tapi rasanya memang konsumen tidak bisa (dianggap tidak berhak) untuk melakukan klaim ganti rugi.

    Tapi kalau berdasarkan nama merknya sih saya kira kualitasnya cukup bagus, jadi seharusnya cukup puas dalam pemakaian di hari2 mendatang.
    Cuma memang berarti mesti waspada dengan toko ybs, karena berarti mereka kurang teliti & cenderung copas dalam ngasih deskripsi barang.

  • Usahain bos
    Beli barang elektronik liat spesifikasi dulu digoogle dan liat youtube.
    Bukan belain asus ya,kadang store online suka copas,sekalipin official.
    Comot sama spek laptop yang sama,.
    Ya saran aja besok-besok beli elektronik googling dulu sama nonton youtube.
    Biar ga jadi penyesalan.
    Bukan salah asus itu sudah sesuai spek yang yang ada dilaptop.
    Tapi salah pembeli yang tidak baca-baca dulu diluar toko online.
    Kalo digoogle spek yang dimaksud sama,yang kita harus terima,kalo beda baru boleh komplain,ini baru engeh setelah satu bulan,udah nyaman baru komplain.
    Hadehh

    Terima kasih

    • Sori ya, saya juga sama sekali TIDAK menuntut retur karena sudah sebulan baru sadar. Yang disesalkan hal ini ternyata sudah pernah terjadi sebelumnya dengan konsumen lain dengan kasus yang sama, di lapak yang sama sebelum saya, tapi beruntungnya pembeli tersebut langsung retur dalam waktu 4hari. Bagaimana jika terjadi hal yang sama dengan Anda, membeli barang tapi tidak sesuai dengan spec yang diberikan terlepas Anda googling terlebih dahulu atau tidak? Saya rasa yang saya lakukan sekarang akan memberi pelajaran kepada penjual atau siapapun agar hal ini tidak akan terjadi lagi kepada orang lain di kemudian hari.

  • saya coba bantu. kamera hp kita bisa dijadikan webcam. di google ada infonya. hp harus di sambung ke laptop. malah kamera hp mid-end pasti lebih bagus dari webcam laptop