Dispute Ongkir, tapi Shopee Memihak Kurir Tanpa Mempertimbangkan Bukti dari Penjual

Kronologi:

Ditemukan kekurangan penerimaan hasil penjualan di Shopee, setelah kami laporkan ke Shopee maupun langsung menghubungi pihak kurir pengiriman dijelaskan bahwa perbedaan tersebut terjadi karena paket yang kami kirim dianggap melebihi berat yang tertulis pada resi pengiriman.

Sehari setelahnya kami kirimkan video bukti timbangan berat paket dan ukuran paket (supaya pasti tidak kena volume) dan tidak dihiraukan oleh Shopee.

Kami segera melakukan full audit transaksi di Shopee dan ditemukan paling tidak 10 pengiriman di mana ada penambahan ongkos kirim karena paket kami dianggap melebihi berat tercantum pada resi. Untuk pembuktian secara cepat (tanpa video, karena video kami terupload di iCloud dalam durasi antara 1-2 jam per hari dan harus dipotong-potong) kami cantumkan beberapa transaksi yang barangnya sama dengan transaksi yang bermasalah, tapi juga tidak dihiraukan oleh Shopee.

Apakah mungkin dari puluhan transaksi dengan barang yang sama, tapi hanya 1 yg kena tambahan ongkos kirim?

Shopee hanya melihat komplain dari sisi pengiriman di mana penjual Shopee selalu dicurigai berusaha mengakali sistem. Sangat disayangkan karena meskipun toko kami di Shopee masih berumur beberapa bulan tapi di bulan Oktober transaksi kami sudah hampir 2 ribu, dengan status Star Seller + yang baru diberikan system.

Mohon ada perwakilan yang bisa meluruskan karena kasus serupa terjadi juga pada toko kami di Tokopedia dan dengan melampirkan bukti transaksi lain dengan barang sama, kami sudah dibantu untuk mengklaim kembali hasil penjualan kami.

Transaksi yang bisa jadi acuan bernomor pesanan 200830EHQDU1A6 di mana penghasilan kami seharusnya 50rb sekian akhirnya kami dipaksa membayar 17rb untuk tambahan ongkos kirim sebanyak 68rb per kg. (Menurut sistem pengiriman paket kami ditimbang seberat 1.305kg padahal menurut video di https://streamable.com/jl7hee beratnya hanya 1.175kg)

Disaat ekonomi sulit, janganlah saling menjatuhkan. Kenapa kita tidak bekerja sesuai tanggung jawabnya dan bisa bertumbuh bersama?

Ricky Soegandy
Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

7 komentar untuk “Dispute Ongkir, tapi Shopee Memihak Kurir Tanpa Mempertimbangkan Bukti dari Penjual

  • 11 November 2020 - (12:45 WIB)
    Permalink

    Ada batas toleransi lewat jne dmp dgn 1.25kg. Kalau jnt 1.3kg. Kalau pos max 1kg kalau ga salah.kyg sering dikomplain bjasanya sicepat.tiba2 bisa naik sndiri berat dalam gram dan berat volumenya

  • 11 November 2020 - (23:24 WIB)
    Permalink

    Seperti itu sering di lakukan, bukan salahnya shopee tapi pihak kurir yang nakal dan cenderung di lakukan oleh J&T.
    Bila berat barang naik pada system maka kurir akan mendapat point / penghasilan yg lebih banyak. Makin mahal ongkirnya makin banyak untungnya.

    Bila ada berat selisih misal pada system 5kg, berat asli cuma 3kg maka kurir akan akan memilih mengikuti di shopee, tetap di masukkan 5kg.

    Bila berat asli 2kg sementara pada system shopee hanya 1kg maka kurir akan merubah mengikuti berat barang asli.
    ( seharusnya konfirmasi dulu pada penjual ).

    Keuntungan kurir yang jemput paket perkiraan 10% dari biaya ongkir. Makin mahal ongkirnya makin banyak bayarannya.

    Hal semacam itu membuat beberapa kurir melakukan kecurangan.
    Terkadang cuma seukuran gelas aqua, berat asli tidak sampai 500gr, pada system shopee juga tidak sampai 1kg, ongkirnya bisa bayar 2 kg, itu kecurangan pihak kurir.

    Kami dulu sering ngalami, dan sering kami komplain, Alhamdulilah pada toko kami sekarang hal semacam itu sudah tidak pernah terjadi lagi.

  • 16 November 2020 - (09:45 WIB)
    Permalink

    Terima kasih untuk pihak Shopee yang langsung menghubungi melalui Mbak Dita tepat di hari media konsumen ini diapprove oleh Admin. Sekitar jam 8 malam saya dihubungi untuk konfirmasi transaksi bermasalah dan karena sudah malam saya berencana untuk mengirimkan detailnya lewat email keesokan harinya.

    Tapi Mbak Dita bekerja sangat cepat bahkan pada jam 9 malam saya langsung dihubungi kembali (maaf saya sudah tidur waktu itu) untuk memberikan solusi dengan voucher dengan nominal yang mungkin hanya 30% dari uang yang bermasalah, dan semua transaksi (waktu itu ada 10) dianggap kesalahan kami dalam memasukkan berat barang.

    Terima kasih untuk penyelesaiannya, meskipun ada kerugian tapi voucher tersebut akan sangat membantu kami yang terpaksa mencari sales channel baru di e-commerce karena penjualan tradisional yang terdampak pandemi.

    Mohon untuk ke depannya lebih ditingkatkan kerjasama antara penjual dan marketplace, jangan semua dianggap penjual berusaha mencurangi sistem.

    Uang yang hilang bisa dicari tapi itu juga berarti ada setback dalam pengadaan barang, spending iklan, dan juga sangat berdampak terhadap semangat kerja. Yang pada akhirnya juga berdampak terhadap e-commerce itu sendiri karena barang yang kami seharusnya bisa jual dan iklankan menjadi berkurang akibat kerugian yang dialami.

    Untuk tambahan informasi, semua transaksi yang bermasalah hanya dengan jasa pengiriman Sicepat yang sudah kami kontak sebelum menghubungi Shopee dan dengan bukti foto timbangan dari mereka kami dianggap selalu salah memasukkan berat.

    Sangat-sangat merugikan penjual karena kami juga punya timbangan dan dengan barang berjenis F&B supplies, beratnya sangat jarang berubah antara batch produksi.

    Dengan transaksi yang bermasalah terdeteksi sudah lebih dari 30 untuk sekarang kami terpaksa memutuskan untuk mengalihkan pengiriman dengan kurir lain.

    Terima kasih untuk Media Konsumen dan tanggapan rekan-rekan pembaca/penulis.

 Apa Komentar Anda mengenai Shopee?

Ada 7 komentar sampai saat ini..

Dispute Ongkir, tapi Shopee Memihak Kurir Tanpa Mempertimbangkan Bukti…

oleh Ricky Soegandy dibaca dalam: 1 menit
7