Surat Pembaca

Tiket Pembatalan Penumpang Dikenakan Charge Rp100 Ribu per Orang oleh MMBC Travel

Saya adalah salah satu agen dari travel yang terafiliasi dengan sistem di PT. MMBC (Medusa Multi Business Centre). Pada tanggal 17 Agustus saya issued tiket Lion Air dengan tujuan Padang ke Batam keberangkatan tanggal 8 Oktober pukul 14:50 WIB. Namun karena salah satu penumpang ada yang berhalangan berangkat, akhirnya 4 penumpang yang ada dalam 1 kode booking memutuskan untuk refund.

Kebetulan tiket yang ingin di-cancel itu juga mengalami perubahan jadwal atau cancel flight dan berdasarkan aturan maskapai Lion jika ada cancel dikarenakan kendala teknis maka uang yang dikembalikan ialah refund full. Namun dari pihak MMBC mengenakan biaya refund Rp100 ribu/orang. Saya menolak itu dan saya protes keras karena sudah jelas tiket cancel dari maskapai, sudah seharusnya dikembalikan sesuai refund full.

Bukti kebijakan MMBC melakukan charge Rp100 ribu / orang yang sangat merugikan konsumen dan agent bawahannya

Pihak MMBC mengelak dan menyebutkan itu sudah jadi kebijakan pusat. Tapi saya tetap protes karena kebijakan tersebut bertentangan dengan Peraturan Menteri Perhubungan No. PM 185 Tahun 2015 Tentang Standar Pelayanan Penumpang Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri, yang ditetapkan oleh Menteri Perhubungan pada 30 November 2015.

Setelah saya protes pihak MMBC memutuskan pengurangan biaya admin jadi Rp50 ribu/orang atau dikenakan biaya Rp200 ribu. Saya curiga ini merupakan praktek pungli, karena adminnya suka-suka aja memotong uang refund dari agen. Normalnya biaya administrasi itu paling Rp10 ribu – Rp25 ribu saja, nggak sampai Rp100 ribu per orang.

Bukti percakapan dengan admin MMBC

Tolong pihak MMBC hapuskan kebijakan tersebut karena sangat merugikan agen di bawahnya dan pelanggan. Saya sudah sampaikan protes juga kepada owner MMBC, tapi tidak pernah ada tanggapan. Beliau tidak pernah muncul lagi sejak 2019 semua akun beliau stafnya yang handle.

Bagi member agen dari MMBC travel saya peringatkan hati-hati jika booking di MMBC, jika cancel maka penumpang kalian dikenakan charge Rp100 ribu/penumpang. Sangat tidak manusiawi sekali, agen untung tiket Rp5 ribu – Rp15 ribu per tiket, giliran refund dikenakan admin gede. Silahkan cek di https://klikmbc.co.id/bantuan/?p=845

Bukti NTA yang harus di transfer oleh maskapai

Dan mohon juga pada pihak airline khususnya LION AIR GROUP untuk ditindak karena agen travelnya mengembalikan uang refund tidak sesuai yang dikembalikan oleh maskapai. Kode booking DRDQPA. Harusnya refund full NTA maskapai Rp1.869.200, tapi mereka potong sepihak Rp200 ribu. Jika terbukti melanggar mohon pihak Lion Air kenakan sanksi tegas.

Khairul Mahbub
Batam, Kepulauan Riau

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini: