Surat Pembaca

Belum Menerima Pembayaran dari Lazada

Dear Lazada,

Saya bergabung menjadi seller di Lazada sejak tahun 2018, dan baru aktif berjualan sejak tanggal 28 Oktober 2020. Saya ada kendala, karena sampai sekarang saya belum bisa menarik saldo hasil penjualan saya. Sampai hari ini saya sudah 4 kali membuat laporan ke PSC, saking tidak tahu saya harus mengadu ke mana, karena dari Lazada belum memberikan solusi.

Nomor laporan tanggal 28 November 2020: 2040000029040020. Tanggapan dari Lazada: Saya harus melengkapi data SIUP pada Informasi Bisnis dan Rekening Giro pada akun bank. Saya sudah menjelaskan ke Lazada bahwa saya ada kesalahan mendaftar di awal dengan akun perusahaan. Yang mana sebenarnya saya adalah akun perseorangan, sehingga saya tidak bisa melengkapi persyaratan SIUP dan Rekening Giro. Sampai di sini laporan saya dianggap sudah selesai, sementara masalah saya belum selesai.

Nomor laporan tanggal 08 Desember 2020: 2040000029742050. Tanggapan dari Lazada: “Seller harus melengkapi data bank dengan melampirkan foto Buku Tabungan atau Rekening Giro sesuai, dipastikan memilih BCA bukan PT. Bank Central Asia Tbk. Mohon untuk memperbaiki terlebih dahulu datanya dan menunggu proses verifikasi 3 hari kerja“.

Saya sudah mengubah data di Akun Bank menggunakan nama saya dan mengubah nama Bank sesuai dengan permintaan Lazada hari Jumat tgl 11 Desember 2020. Namun sampai saat saya mengirim surat ini data saya masih “under verification” padahal sudah lebih dari 3×24 jam hari kerja.

Nomor laporan tanggal 16 Desember 2020: 2040000030454122. Tanggapan dari Lazada : “Pembayaran masih belum bisa di proses dikarenakan akun bapak/ibu dalam proses verifikasi, mohon kesediaan nya menunggu 3hari kerja . Apabila sudah terverifikasi akan diinfokan melalui email dan akan dilakukan pembayaran di periode berikutnya“.

Nomor laporan tanggal 17 Desember 2020 : 2040000030512060. Saya mencoba melakukan perubahan data Akun Bank melalui PSC.

Saya mohon dibantu dengan sangat, uang saya Rp28 juta masih belum bisa cair dan saya sudah tidak ada modal untuk kulakan lagi, sehingga toko saya sementara ini saya tutup. Mohon dipertimbangkan juga bahwa saya tidak melakukan kecurangan saya berjualan. Bodohnya saya adalah saya tidak menyelesaikan ini dari minggu pertama saya berjualan sehingga sampai saldo saya menumpuk banyak sampai sekarang.

Saya mohon dibantu Bapak/Ibu. Terima kasih.

Sri Manjayanah
Sidoarjo, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Lazada atas Surat Pembaca Ibu Sri Manjayanah

Redaksi yang terhormat, Menanggapi surat pembaca di Media Konsumen tertanggal 17 Desember 2020 mengenai “Belum Menerima Pembayaran dari Lazada”, kami...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Sama bro , gue juga senasib uang Rp.10.000.000 ga dibayar pembayaran 3 periode ga dibayar dan alasan yg hampir sama katanya akun bank gue ga bener dan ga sama , gue disuruh perbaiki dan gue udah perbaiki tapi tetap ga dibayar sampai hari ini , sama sekali engga!!! nanya di livechat mah kaya nanya kambing conge! datengin aja ke kantornya , tadi siang gue kesana ga diterima alasan covid! hahahaha , gue udah hubungin jurnalis detik.com dan beliau bersedia membantu blow up masalah gue ke detik.com , gue juga udah nulis di sini juga

    • Alhamdulillah akhirnya dana sudah cair, meskipun melalui proses yang sangat panjang. Terimakasih Lazada..Terimakasih Media Konsumen yang sudah memuat surat saya :)

      Solusi yang diberikan Lazada adalah :
      Dana saya dicairkan dan selanjutnya saya harus membuat akun baru untuk berjualan dengan akun perseorangan, dan Lazada membantu nama akun saya yang lama bisa saya pakai kembali, ga masalah bagi saya yang penting uang saya bisa cair :)..dan saya memulai lagi dari nol untuk berjualan di Lazada..buat seller 2 lain ayo semangat, jika ada kendala segera hubungi PSC dan harus terus di follow up agar segera selesai masalahnya :)

      Jadi pelajaran yang bisa diambil dari masalah ini adalah :
      1. Lebih berhati2 pada saat mendaftar akun jualan di Lazada, isi dengan data yang sesuai dengan dokumen yang kita punya
      2. Cek setiap minggu uang transaksi yang masuk
      3. Jika ada kendala segera hubungi PSC , dan jika ada email survey kepuasan ttg layanan PSC setelah kita dilayani, langsung berikan feedback..karena dari pengalaman saya setelah 4x laporan belum ada solusi, kemudian saya berikan feedback tidak lama kemudian tim PSC langsung menghubungi saya dan segera menindak lanjuti

      Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Tim Lazada dan Media Konsumen atas selesainya masalah saya ini