Surat Pembaca

Kartu Kredit CIMB Niaga Diterima dan Bisa Diaktivasi Orang Lain

Selamat siang Tim MediaKonsumen.Com

Saya ingin sedikit bercerita mengenai masalah yang saya hadapi.

Ini kronologi permasalahan saya dengan pihak CIMB Niaga. Pada Bulan Januari saya ditawari untuk membuat Kartu Kredit CIMB Niaga oleh salah satu marketing CIMB Niaga. Pada tanggal 02 Februari 2021, kartu saya telah disetujui oleh pihak CIMB Niaga. Inilah yang menjadi awal permasalahan saya dengan pihak CIMB Niaga.

Pada tanggal 04 Februari 2021 saya mendapatkan SMS bahwa kartu saya telah diterima. Padahal saya tidak pernah menerima kartu tersebut dan saya tidak mengetahui siapa yang telah menerima kartu tersebut ataupun kartu dikirim ke mana. Saya langsung menghubungi marketing CIMB Niaga yang menawarkan pembuatan kartu tersebut. Dari marketing diperoleh jawaban bahwa kartu dikirim ke alamat kantor, sesuai kesepakatan awal saya dengan marketing CIMB Niaga dan kartu sedang dalam proses pengiriman.

Tanggal 10 Februari 2021, kartu belum juga saya terima. Namun saya mendapat SMS bahwa kartu saya telah aktif. Padahal setahu saya untuk mengaktifkan kartu harus menggunakan DATA PRIBADI dan IZIN dari saya SELAKU PEMILIK KARTU KREDIT. Saya pun langsung mengkonfirmasi hal ini marketing CIMB Niaga dan mendapatkan jawaban untuk menunggu kartu saya terima.

Tanggal 16 Februari 2021, kartu belum juga saya terima. Namun saya mendapat sms bahwa kartu saya telah aktif dan telah digunakan entah oleh siapa. Saya pun langsung mengkonfirmasi hal ini marketing CIMB Niaga dan mendapatkan jawaban untuk menghubungi Call Center CIMB Niaga di 14041. Akhirnya dengan berat hati saya pun menghubungi Call Center CIMB Niaga untuk menanyakan hal tersebut. Jawaban yang saya terima pun membuat saya makin RAGU ATAS KEAMANAN DATA PRIBADI SAYA.

Ini Jawaban dari Phone Officer Call Center CIMB Niaga, tentunya setelah saya dipastikan pemilik kartu kredit tersebut:

  1. Nama Penerima Kartu saya HARDI, yang jelas saya tidak kenal dan di kantor saya pun tidak ada orang yang bernama HARDI.
  2. Pas saya tanya kartu saya dikirimkan ke mana, malah saya yang disuruh menyebutkan alamat pengiriman kartunya katanya nanti akan dia cocokkan (makin aneh rasanya, saya yang jelas-jelas pemilik kartu yang dirugikan malah saya yang harus menyebutkan alamatnya, kenapa alamatnya harus DIRAHASIAKAN OLEH CIMB Niaga?)
  3. Pas diceritakan kartu saya telah aktif padahal belum saya terima, dengan entengnya dia mengatakan kartu ibu telah diaktifkan by system. Padahal setahu saya untuk mengaktifkan kartu harus menggunakan DATA PRIBADI dan IJIN dari saya selaku pemilik kartu kredit. Saya pun tidak pernah menyetujui diaktifkannya kartu saya by system. Saya juga tidak menerima sms diaktifkannya kartu saya by system.
  4. Pas diceritakan kartu saya telah DIGUNAKAN (padahal belum saya terima) dan saya telah mendapat SMS OTP penggunaan kartu saya, dengan entengnya dia menjawab apakah Ibu telah dihubungi oleh pihak CIMB Niaga? Ini maksudnya apa tunggu kartu saya dibobol dulu sampai over limit baru bisa dikatakan telah digunakan? Jelas-jelas data priadi saya telah disalahgunakan CIMB Niaga.

Tidak ada itikad baik dari pihak CIMB Niaga untuk menjamin bahwa data pribadi saya masih aman. Ini terbukti sejak saya menghubungi call center CIMB Niaga di 14041 hingga saat ini saya belum menerima surat pernyataan apapun dari CIMB Niaga. Tentunya surat pernyataan tersebut harus ada tanda tangan dan stempel dari divisi terkait yang menyatakan keamaan data pribadi saya dan dipertanggungjawabkan oleh pihak CIMB Niaga .

Bukti nomor pelaporan ke CIMB Niaga. Sampai saat ini belum ada surat keterangan data pribadi saya. Tidak ada itikad baik dari pihak CIMB Niaga untuk menjamin data pribadi saya aman

Semoga dapat diterbitkan sehingga tidak banyak kartu kredit nasabah yang bisa dibobol seperti yang saya alami. Atas perhatiannya saya ucapkan banyak terima kasih.

Meilliana Arifin
Jakarta Pusat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan CIMB Niaga atas Surat Ibu Meilliana

Dengan hormat, Sehubungan dengan surat Ibu Meilliana Arifin yang berjudul “Kartu Kredit CIMB Niaga Diterima dan Bisa Diaktivasi Orang Lain”...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Kenapa setiap masalah harus silahkan dm.
    Kenapa sekelas bank besar itu gak langsung menangapai.. maaf atas kendalanya pihak kami akan segera menghubungi anda gitu.. selalu consumen yg di repotkan padahal consumen lo yang seharusnya di layani dgn baik

  • Laporkan ke kepolisian atas penggelapan dan penyalah gunaan data pribadi saja Bu. Biar CIMB Niaga kena UU ITE dan gugatan besar. Kalau masih ingat nama CS nya juga dilaporkan. Jaman susah seperti ini banyak oknum kriminal di dalam bank. Lihat juga kasus di BRI banyak uang nasabah tiba-tiba lenyap.

    • Iya benar sekali..
      CIMB NIAGA
      Atas nama Ricky Fahrizal
      Itu dia yg kerjanya cuman tambah nyusain org..

  • Udah coba ke cabangnya langsung belum mba? Ini masalahnya data mbanya di salahgunakan sama orang lain kan.Takutnya makin kesana makin gimana2. Soalnya kalo lwt telfon/dm kan susah mau jelasin kasus begini kan, udah gitu CS-nya pasti selalu ganti2 jadi malah misskom, kalo ke cabang kan lebih enak bisa langsung diurus, sekalian aja mba bawa data pribadi yg penting tentang CC mbanya

    • Inilah masalahnya , dimana-mana begitu , CS nya selalu berganti, seharusnya saat terima pengaduan , CS yg pertama kali trm , namanya dicantumin , jadi bgt ybs menghub lg , CS yg menerima lgs memberikan ke CS yg pertama. Mmg nggak ada niat utk itu , biar yg complaint jadi ribet dan nggak melanjutkan komplennya??

  • Selamat sore semuanya, terima kasih untuk komentar teman teman untuk permasalahan saya. Untuk saat ini Kartu Kredit saya seharusnya sudah terblokir karena sudah ada nomor pengaduannya. Untuk penyalahgunaan Data Pribadi saya sedang saya cari tahu apakah kasus ini bisa saya teruskan di Jalur Hukum karena ini kan Datanya digunakan oleh CIMB Niaga ya tanpa seijin saya & CIMB Niaga sendiri belum menunjukkan Niat Baik untuk menyelesaikan permasalahan ini. Untuk teman teman yang kebetulan bergelut dibidang Hukum mungkin bisa memberikan masukkan untuk saya?

  • Dan Maaf untuk CIMB Niaga saya keberatan untuk DM Anda, sebaiknya masalahnya dibahas di sini saja agar Masyarakat Luas mengetahui penjelasan & pertanggungjawaban Anda atas penggunaan Data Pribadi saya. Saya tidak ingin kejadian yang menimpa saya dialami juga oleh orang lain yang mungkin akan mengalami Kartu Kreditnya bisa dibobol pihak lain karena penggunaan Data Pribadinya yang disalah gunakan pihak Bank. Untuk Nama CS itu juga pihak CIMB Niaga bosa mengetahuinya karena pasti pada saat melapor ada bukti rekamannya & pada saat laporan diproses sampai keluar nomor Laporan pasti ada penanggungjawabnya. Terima Kasih

    • Wkwkwk, itu jawaban template twitter dul, soalnya tulisan ente di media konsumen dishare otomatis sama pihak media konsumen ke twitter. Ente bales disini jg kagak tau itu pihak banknya yakin gw, ramein di twitter aja biar viral jgn tanggung2, wkwkwk..