Surat Pembaca

Transfer DANA Pending 13 Hari, Uang Tidak Dikembalikan Tanpa Kejelasan

Pada tanggal 24 April 2021, tepatnya pukul 20.52 WIB, Saya melakukan transaksi kirim saldo ke rekening Bank Mandiri melalui aplikasi e-wallet Dana.id dengan nominal Rp1.400.000. Namun transaksi yang dilakukan tersebut mengalami kendala, dengan status “Menunggu” sampai hari ini. Artinya uang saya tidak terkirim ke rekening Mandiri, tetapi tidak juga dibatalkan oleh pihak DANA. Akibatnya saldo dana saya menjadi tertahan di aplikasi tersebut.

Pada hari kejadian, saya langsung membuat laporan keluhan. Namun hingga detik ini tidak ada perubahan sama sekali, tidak ada hasil atau jalan keluar untuk keluhan saya. Yang membuat saya kecewa, selain proses kerjanya yang lama, juga terdapat ketidakadilan dalam menyelesaikan keluhan konsumen. Contohnya saya membuat keluhan tanggal 24 April 2021 belum diselesaikan, sedangkan teman saya membuat laporan tanggal 27 April 2021 sudah selesai. Padahal kasus yang dialami sama, yaitu uang yang tertahan.

Kepada customer care dana.id saya setiap hari selalu melakukan follow up untuk menanyakan perkembangan kasus saya, tetapi tidak pernah ada balasan dari email yang saya kirimkan. Via WhatsApp juga hanya membalas dengan pesan template yang mengatakan untuk menunggu lebih lama. Sedangkan melalui telepon, tidak pernah diangkat. tapi pulsa saya habis tersedot.

Saya benar-benar minta pertanggungjawabannya untuk keluhan saya. Saya kecewa keluhan saya tidak didengar dan diselesaikan. Padahal untuk saat ini saya sangat membutuhkan uang tersebut untuk keperluan yang sangat mendesak. Namun pihak dana.id selalu mengulur waktu, tidak tanggap terhadap keluhan konsumen.

Tolonglah pihak DANA bersikap profesional. Tolong segera ditindaklanjuti nomor pelaporan: 7201438. Jangan menahan uang pengguna terlalu lama, karena kalian tidak tahu betapa berharganya uang tersebut di masa pandemi seperti ini. Awalnya saya dijanjikan akan diselesaikan dalam 5×24 jam, tapi apa? Ini sudah 13 hari dan tidak ada perubahan.

Tolong sekali lagi tolong pihak DANA untuk menyelesaikan keluhan saya. Saya kecewa keluhan saya tidak didengar sama sekali. Saya sudah menghubungi pihak Bank Mandiri juga, mereka bilang itu harus diselesaikan sendiri oleh DANA dan waktu estimasinya pun 5 hari kerja, tidak selama ini. Saya menunggu itikad baik dari DANA.

Irfan Mufid Verdananto
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan DANA terhadap Keluhan Bapak Irfan Mufid

Kepada Yth. Redaksi Media Konsumen Di Tempat Perihal: Tanggapan terhadap Keluhan Bapak Irfan Mufid Verdananto di Media Konsumen, “Transfer DANA...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Itulah kenapa saya sekarang juga ngga make dana untuk hal transfer. Lebih baik pake mbanking atau atm sekalian... Biaya admin bayar gpp asal cepet sampai tujuan transfer.

    • Yup kalo jumlah gede mending langsung antar bank, kalo cuma puluhan ribu atau ratusan lewat dana atau link aja

  • Tanda tanda system tidak benar. Saya juga pernah kejadian mau beli pulsa saja transaksi gagal... Akhirnya saya sedot lagi saldo saya sampai tersisa NOL RUPIAH. Saya pikir sudah tak berguna lagi.

  • saya juga status pending transfer ke rek bri dr tgl 19.04.2021 sampe sekarang tidak ada kejelasan.
    pihak DANA seperti tutup mata terhadap penahanan uang nasabah seenaknya saja

    APLIKASI dompet digital yang sangat amat merugikan nasabah

  • Y Allah ini juga kejadian sama saya.. Saya ikut arisan dan owner ny kirim uang k rekening sya menggunakan dana.. Dari tanggal 15 juli sampe hari ini tgl 24 juli itu uang blm nyampe2 jga..
    Owner udah komplain lewat whatsapp. Tpi blm ada kejelasan jga sampai skarang. Sdangkan di bilang ny suruh nunggu 5x24 jam kerja.. Parah banget ini dana.

  • Tolong lah saya uangnya buat bayar spp gimana masih pending terus di akun saya tolong saya ??? saya sudah wa dan telfon gak ada respon sudah email juga katanya 1x24 jam tolong saya gak ada uang lagi buat bayar spp ???

  • Saya juga uang saya tidak di kmbalikan masih menunggu truss tlong kasih tau cara komplainnya soalnya saya komplain gak ada respon makasi