Surat Pembaca

KTP Buram, Tidak Bisa Upgrade ke Akun DANA Premium

Tolong kepada Pihak DANA Digital Indonesia memberikan kejelasan status akun saya yang kartu identitas/KTP-nya buram/tidak jelas. Saya telah mengirimkan via email, kartu identitas pendukung lain. Karena hal ini, dana saya tertahan di saldo akun DANA biasa, tidak bisa saya transfer/saya tarik.

Status aplikasi tgl 19 Mei 2021 gagal verifikasi KTP buram dan tidak jelas dan disuruh kirim foto kartu identitas lain (SIM/Pasport) via email

Tanggal 19 Mei 2021 keterangan di aplikasi setelah membuat laporan kepada Customer Care via WhatsApp dibalas “Chat antrian penuh dan dialihkan ke alamat email Help Dana“. Saya sudah melengkapi syarat pendukung dan sudah dikirim, status tanggal 19 Mei 2021 sedang ditindaklanjuti dan disuruh menunggu 2×24 jam.

Saya sangat membutuhkan dana saldo saya yang telah saya top up via virtual account dari bank saya ke aplikasi akun saya di DANA Digital Indonesia. Tolong dimengerti ini tidak sesuai dengan motto di dalam aplikasi yang menyatakan via Bank Transfer cepat dan gampang! Namun proses untuk upgrade premium user-nya ribet dan dana saldo saya tidak bisa ditarik atau digunakan untuk transfer.

Nofrialdi
Pekanbaru, Riau

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan DANA terhadap Keluhan Bapak Nofrialdi

Kepada Yth. Redaksi Media Konsumen Di Tempat Perihal: Tanggapan terhadap Keluhan Bapak Nofrialdi di Media Konsumen, “KTP Buram, Tidak Bisa...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Mungkin seharusnya upgrade akun premium terlebih dulu sebelum menggunakan layanan di DANA.
    Jika sudah terlanjur, coba cetak ulang KTP nya supaya lebih jelas terbaca.
    Pengalaman saya, dompet digital tidak saya gunakan sampai verifikasi KTP selesai.

  • Ya ganti di dukcapil kan beres. Itu buramnya dr pertama cetak atau memang nyimpennya yg tidak benar? Kl merasa ktp itu penting ya simpan dgn baik jgn smp rusak.