Surat Pembaca

Lazada Belum Juga Membayarkan Uang Penjualan Saya

Saya seller di Lazada ID67XISONE. Lazada, yang katanya platform e-Commerce terbesar, telah mematikan usaha saya. Lazada telah menahan uang penjualan sejak 26 April 2021 hingga 30 Mei 2021 saat tulisan ini saya buat (periode 5 minggu).

Lazada mengatakan pembayaran saya dengan dalam investigasi. Apa yang mau kalian investigasi sampai berbulan-bulan? Tidak ada yang perlu diinvestigasi, saya menyatakan tidak menipu, tidak ada komplain dari pembeli. Saya menjual barang bagus dan dengan cara yang baik. Saya sekarang sudah terjepit, kemarin kebutuhan hari raya Idulfitri dan sekarang saya sudah kehabisan modal.

Lazada cepat kalian bayar uangku, aku jualan pake modal uang, bukan angin! Lazada tolong kalian pake otak, pake perasaan, jangan semena-mena, hargai keringat orang! Jangan membunuh usaha kecil!

Setelah saya telusuri di situs Media Konsumen ini, ternyata bukan hanya saya yang mengalami. Ternyata hal seperti ini dialami oleh toko/seller lain yang berjualan di Lazada. Kita mengerti Lazada sebagai pemilik platform punya syarat dan ketentuan Lazada sendiri. Namun kalian beroperasi di negara Indonesia, jadi syarat dan ketentuan Lazada tidak boleh bertentangan dengan program kebijakan pemerintah Republik Indonesia dalam memberdayakan UMKM, yang notabene dengan modal terbatas. Jika ditahan-tahan seperti ini maka bisa dipastikan usaha kecil akan mati.

Terkait syarat dan kebijakan kalian (Lazada), silahkan saja menutup toko/seller atau jatuhkan hukuman apapun, tetapi jangan menahan atau tidak membayar uang penjualan seller. Setiap rupiah yang kalian tahan dan setiap durasi kalian menahan uang penjualan seller, kalian (Lazada) harus bertanggungjawab.

Dicky Kurniawan
Medan, Sumatera Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Lazada atas Surat Pembaca Bapak Dicky

Redaksi yang terhormat, Menanggapi surat pembaca di Media Konsumen tertanggal 2 Juni 2021, mengenai “Lazada Belum Juga Membayarkan Uang Penjualan...
Baca Selengkapnya

Komentar

    • Sama saya juga kecewa, kasus nya mulai periode 17 mei - 23 mei belum dibayarkan hingga sekarang, masih dalam proses terus, LIVE CHAT yang jawab robot ADA. Di laporan sedang ditangani agent gak tau agent mana dan bagaimana konfirmasi balasan nya, hingga sekarang belum sekali pun dibalas, tolong LAZADA berikan kepastian nasib UMKM kami semua ada disini, transaksi saya juga tertahan dana nya disana ID67XA3GH1, customer udah disarankan transaksi di toko sebelah proses nya cepat dan tidak lama cair, kapok saya buka lapak disini, mana iklan harian jalan juga boncos disini

  • Sama persis periode nya dengan toko saya, hasil penjualan nya juga belum di bayarkan sampai sekarang.

  • Lapor aja pak ke YLKI Gratisss..., mungkin selama ini belum ada yang lapor..., perasaan kalau baca media konsumen soal lazada selalu pembayaran ditahan terus :D

  • Sama kk toko saya tiba2 di blokir,saldi saya di tahan aneh nya gk ada ni tlpn buat kunsumen seller lazada,kayak nya lazada sengaja menahan saldo2 seller nya,kalau gini cara nya bisa smua seller ngamuk,kita ini jualan pake barang barang itu beli nya pake uang,lah kalau jualan kita gk dibayarkan boro2 mau untung malahan jadi buntung,mohon di tindak lanjuti secepat nya#lazada indonesia#