Surat Pembaca

Klaim Asuransi atas Barang Diterima Rusak Sangat Lambat, Tokopedia Mendahulukan Refund ke Penjual

Pada tanggal 14 Juni 2021 saya membeli susu Nan Ha Pro 3 dari seller Vicka Store di Tokopedia. Saat saya order saya telah memberi catatan agar kaleng tidak ada yang penyok. Ternyata saat saya terima kaleng dalam keadaan penyok berat, sehingga saya komplain ke penjual karena ada indikasi barang reject.

Penjual menolak bertanggung jawab dan mengusulkan untuk komplain ke pihak asuransi melalui Tokopedia Care. Proses komplain segera saya ajukan ke Tokopedia beserta foto barang dan penjelasan yang memadai. Tokopedia Care dengan segala “keterbatasannya” merespon melalui Virtual Assistant dengan menyampaikan proses klaim akan diajukan ke pihak Asuransi.

Pada tanggal 23 Juni 2021, Tokopedia Care mengirimkan email bahwa klaim telah disetujui oleh pihak asuransi, tapi dana klaim yang disetujui hanya dana untuk penjual. Sedangkan pengembalian dana untuk pembeli harus MENUNGGU kira-kira 3×24 jam atau maksimal 28 Juni 2021.

Saya sangat kecewa dan heran dengan KEBIJAKAN Tokopedia ini. Mengapa hak refund saya sebagai pembeli “lebih rendah” daripada penjual?? Bukankah uang saya yang diterima oleh Tokopedia dan jelas saya telah mengirimkan video bahwa SUSU YANG SAYA TERIMA TELAH DIMUSNAHKAN sesuai permintaan Tokopedia?

Mengapa penjual LEBIH DIPERCAYA? Bukankah tidak pasti juga bahwa kerusakan kaleng susu sebelum saya terima adalah 100% terjadi saat pengiriman? Bisa saja terjadi di toko penjual. Sebagai bukti bahwa saya tidak mungkin “menipu” adalah, pada hari yang sama (saat saya ajukan komplain) saya melakukan order pembelian atas susu yang sama ke seller yang lain. Apa bukti dari penjual bahwa dia tidak bersalah??

Satu hal lagi yang pasti diterapkan oleh seluruh asuransi adalah yang MEMBAYAR PREMI ASURANSI adalah SAYA sebagai pembeli, bukan penjual. Mengapa uang saya dikembalikan belakangan?? Pembeli mana yang rela barang tidak diterima tapi uang pembayaran diambil penjual??

Sungguh saya sangat kecewa dengan pelayanan dan kebijakan Tokopedia yang sangat tidak adil dan memihak. Saya berharap seluruh pembeli yang mengalami masalah klaim asuransi di Tokopedia menyuarakan komplainnya di media ini agar didengar oleh pihak manajemen yang sedang “semangat” untuk listing di bursa.Lambat dan tidak fair-nya proses klaim asuransi seperti ini mudah-mudahan didengar oleh pihak audit dan manajemen bursa efek.

Demikian komplain ini saya buat dengan harapan agar dana saya segera dikembalikan sesuai hak saya.
Terima kasih.

Freddy Nainggolan
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Saya biasa beli susu di toko susu, sekalian jalan2, pilih2 sendiri, pulang happy.

    • Jalan2 ?? sorry deh sdh setaon ane menghindar yg namanya jalan2 mungkin agan nggak baca berita ya? ane kasian soalnya sama dokter dan perawat yg sdh pada berkorban

      • apaan si.. masih aja corona di besar2kan....mo sampe kapan ???? sampe dunia ini KIAMAT ????? ya udah gw minta ama tuhan kiamat di percepat saja mau lo ??

    • Betul .
      Intinya jangan percaya 100% kepada olshop apalagi yang notabene berasal dari Tiongkok. Pasti mereka tidak akan mau rugi .

  • kalau klaim disetujui pasti cair kok, ditunggu saja. saya pernah klaim sampai hampir 10jt cair penuh dalam waktu 3 hari kerja

      • Yahh yg kaya gini nih bikin Covid makin parah - Toped nya aja abis bayar order bilang makasih kok comment nya nggak nyambung

        • Ayo yang sabar, biar imun nya ga turun. Imun turun gampang ketular covid.

          Yang sabar yah.

    • Wah bener tuh 3 hari kerja minta dong buktinya,berarti saya di zolimi dong?? jangankan 3 hari 5 hari aja saya nggak akan komplain, hitung aja dr tgl 14 Juni sd sekarang belum jelas

      • 14 Juni itu kan Tgl Invoice(tgl pembelian),,Claim di Setujui sdh tertera Jelas 23 Juni,,Max 3 hari( 28 Juni),,dan gk perlu ke media konsumen pun sdh pasti di cairkan. Seller sdh benar dan sesuai prosedur,kl ada brg rusak dll,bisa claim melalui Fitur Komplain(proses bukti dll diminta tim di pusat komplain). Susu rawan penyok,bisa beli bubble tambahan,,kl cuman penyok dus/kaleng doang,,isi dlm gk masalah/exp gk masalah,,bukannya buang2 wkt.

    • Max 3 hari kerja gan setelah klaim disetujui, kalau lebih dari itu gimana? Soalnya saya sedang menunggu proses kembali dana

  • proses claim asuransi tokopedia memang seperti itu, komplain diselesaikan dan dana transaksi di diteruskan ke penjual dulu. nanti baru dana pengganti diberikan ke pembeli.

    mungkin karena TS belum mengerti saja.. jadi besok2 udh tau ya

    • Resiko belanja online ya begitu, kita gak bisa ngecek kondisi barangnya dulu. Yg penting dana akhirnya balik. Kalo mau cepet dan gak ribet ya beli langsung.

  • Weii kaya gini yang salah persepsi, pak jokowi aja yang kerja juga masih kunjungan sana sini gak cuma di rumah gan.
    Pakailah masker agan, cuci tangan ya aman gan beli di toko offline.

  • Coba cek persepsi siapa yg salah…,kerja ama beli susu kok sama?? untung pak Jokowi nggak sama pendapatnya dgn agan??

  • Tiap marketplace beda kebijakan ya untuk klaim asuransi, kita sebagai pembeli juga harus nurutin aturan mereka. Secara kita beli di tempat mereka. Yang penting uang kembali aja walau proses lama.
    Untuk pembelian produk yang rawan pecah/penyok saya sarankan beli toko di marjetplace yang sesama kota dengan metode kirim Gosend/GrabExpress..
    Semoga sabar dan masalahnya sudah selesai ya.

  • Setau saya klaim asuransi pasti cair. Hanya saja butuh waktu sesuai dengan estimasi yg ditentukan oleh pihak asuransi. Sabar saja

  • Akhirnya sudah ditanggapi serius oleh Tokopedia care. Refund dikirim tanggal 24 Juni 2021 ke menu Deposit yang hanya bisa dilihat melalui browser ( link dapat dari Tokopedia care). Saya sudah cek di aplikasi tidak terlihat dan tidak ada email pemberitahuan. Refund harus ditarik manual ke rekening bank (opsi yang ada) padahal saya bayar pakai Ovo. Mudah-mudahan ini jadi masukan untuk Toped untuk perbaikannya. Dengan ini komplain saya TUTUP dan mohon Admin statuskan SELESAI DAN TELAP DIRESPON TOKOPEDIA DENGAN BAIK. Terima kasih untuk Media Konsumen dan untuk semua yang menanggapi baik yang positif maupun negatif, mohon maaf kalau ada yg tersinggung. Namun patut dicatat bahwa saya sudah mencoba komplain melalui Tokopedia care namun tidak ditanggapi sd hari ini dan Refund baru bisa saya ketahui dananya 'dimana' dan 'bisa ditarik' per hari ini 27 Juni 2021.Sukses untuk MEDIAKONSUMEN.com