Tanggapan Bank BJB atas Surat Bapak Enggar Jati

Menindaklanjuti keluhan yang disampaikan melalui surat pembaca mediakonsumen.com pada hari Rabu, tanggal 30 Juni 2021, dapat kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Pertama-tama kami menyampaikan terima kasih kepada Bapak Enggar Jati yang senantiasa menjadi nasabah setia bank bjb, kami pun selalu berkomitmen untuk selalu mengedepankan kepuasan pelanggan serta peningkatan layanan.
  2. Sebagai tindak lanjut keluhan yang disampaikan, bank bjb telah menghubungi nasabah secara langsung dan menginformasikan proses Top Up KPR bank bjb.

Besar harapan kami kiranya hak jawab ini dapat diterbitkan oleh mediakonsumen.com pada kesempatan pertama sesuai dengan kode etik jurnalistik yang berlaku.

Demikian, atas kerjasama yang baik dan dimuatnya tanggapan ini, kami ucapkan terima kasih.

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk.
Divisi Corporate Secretary

Devi Fajar Nugraha
Wakil Pemimpin Divisi

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Kecewa dengan Proses Top Up KPR Bank BJB Buah Batu Bandung

Saya Enggar, nasabah KPR Bank BJB cabang Buah Batu Bandung. Saat ini saya mengajukan top up KPR ke bank tersebut...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan Bank BJB atas Surat Bapak Enggar Jati

  • 3 Juli 2021 - (10:30 WIB)
    Permalink

    Terima Kasih atas Tanggapan Cepat BANK BJB BUAH BATU

    Terkait surat pembaca saya diatas dengan judul “KECEWA DENGAN TOP UP KPR BANK BJB BUAH BATU BANDUNG
    Terima kasih banyak Media Konsumen yang telah menjembatani masalah yang saya keluhkan yang dimuat oleh media konsumen atas keluhan saya.
    ” Dengan ini saya mengucapkan terima kasih kepada pihak Pa Indra Mgr KPR,bu Shinta dan Pa Alex yang sudah silahturahmi yang pada hari kamis 1 Juli 2021
    secara langsung dan berkomunikasi serta meluruskan mis komunikasi yg ada.
    Saya sangat mengapresiasi kerja keras Bank BJB Buah Batu Bandung untuk menyelesaikan keluhan konsumen nya dengan baik dengan terus mengupdate perkembangannya kepada saya dan mengkomunikasikannya. sehingga masalah saya dapat diselesaikan dengan sangat baik dan cepat. Meskipun pada awalnya saya sempat kecewa karena keluhan saya sempat tidak direspon namun saya mengapresiasi langkah cepat tim BJB untuk membantu menyelesaikan keluhan saya tersebut.
    Mohon maaf jika surat saya dan email saya ada kata-kata yang kurang berkenan. Masalah ini saya nyatakan selesai. Sekali lagi, terima kasih.

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank BJB?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Bank BJB atas Surat Bapak Enggar Jati

oleh Sayed dibaca dalam: <1 menit
1