Tanggapan Lazada atas Surat Ibu Fitri Nadiroh

Redaksi yang terhormat,

Menanggapi surat pembaca di Media Konsumen tertanggal 21 Juni 2021, mengenai “Akun Lazada Saya Dinonaktifkan Tanpa Kesalahan yang Jelas”, kami menyesal atas ketidaknyamanan yang dialami oleh Ibu Fitri.

Kami telah melakukan penelusuran permasalahan dan dapat menginformasikan bahwa toko Ibu Fitri didapati melanggar ketentuan berjualan di Lazada. Karena itu sesuai dengan Kebijakan Penjualan di Lazada, saat ini toko Ibu Fitri terpaksa dinonaktifkan. Hal ini juga sudah kami komunikasikan kepada Ibu Fitri secara langsung melalui percakapan telepon.

Sebagai salah satu Pelaku Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE) terbesar di Asia, Lazada Indonesia senantiasa berkomitmen untuk memberikan layanan belanja terbaik bagi para penjual maupun pembeli di platform kami.

Kepuasan, keamanan, kenyamanan pengalaman berjualan dan belanja online di Lazada Indonesia bagi penjual maupun pembeli selalu menjadi prioritas kami.

Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Salam,

Ferry Kusnowo
Chief Customer Care Officer, Lazada Indonesia

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Akun Lazada Saya Dinonaktifkan Tanpa Kesalahan yang Jelas

Pada tanggal 8 Juni 2021 tiba-tiba saya mendapati akun Lazada saya dinonaktifkan tanpa kesalahan, padahal 5 menit sebelum dinonaktifkan saya...
Baca Selengkapnya

5 komentar untuk “Tanggapan Lazada atas Surat Ibu Fitri Nadiroh

  • 20 Juli 2021 - (23:45 WIB)
    Permalink

    Saya juga sedang mengalami penonaktifkan tiba-tiba tanpa diberitahukan lebih lanjut alasanya, bagaiman Saya contact pegawai Lazada yang bertanggung Jawab mengenai halo in tidak ada nomor tlp darurat untuk seller, Hanya ada untuk customer. Padahal kami, seller adalah partner kalian

    2
    1
  • 22 Juli 2021 - (12:01 WIB)
    Permalink

    Akun saya tiba2 di blokir lazada saldo saya juga di tahan sudah 2 minggu lebih saldo blm di bayarkan,aneh nya di pihak lazada gak ada yg menghubungi saya lewat tlpn kayak nya main kucing kucingan,masak perusahaan sebesar itu gk ada no tlpn konsumen buat seller lazada,aneh tapi nyata,mohon di respon keluhan saya secepat nya oleh pihak lazada

  • 8 Juli 2022 - (19:44 WIB)
    Permalink

    Dear lazada
    Tolong segera proses pembayaran saldo toko dengan data
    Nama toko : AK 868
    ID seller :ID67XL1ET5
    No. Hp : 08954338500**
    Saya berharap lazada segera memproses dana saldo penjualan toko saya karena saya sama sekali tidak melakukan kesalahan seperti yang dituduhkan lazada ke toko saya dan dari pihak lazada pun tidak bisa memberikan bukti atas tuduhan nya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Lazada Indonesia?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Lazada atas Surat Ibu Fitri Nadiroh

oleh Lazada Indonesia dibaca dalam: 1 menit
5