Surat Pembaca

Pengiriman BRI Traveloka Paylater Card Lama dan Tidak Dapat Dilacak

Saya menerima konfirmasi dari Traveloka pada tanggal 08 Juli 2021 bahwa BRI Traveloka Paylater Card disetujui. Kemudian saya menerima update melalui aplikasi Traveloka bahwa kartu sudah dikirim per tanggal 12 Juli 2021.

Konfirmasi dari Traveloka bahwa Kartu Kredit BRI Traveloka Paylater sudah disetujui pada tanggal 08 Juli 2021.

Sampai dengan hari ini, 08 Agustus 2021, saya belum menerima kartu kredit tersebut. Menurut informasi dari Call Center Traveloka dan BRI, pengiriman akan memakan waktu maksimal 14-20 hari.

Saya sudah berulang kali telepon ke Call Center BRI dengan nomor pengaduan 35821318, dan jawabannya “Sedang dalam proses pengiriman ulang”. Pertanyaan saya:

  1. Kapan tepatnya pengiriman yang gagal?
  2. Ini sudah hari ke-24, kenapa saya masih belum terima? Ada masalah apa sebenarnya?
  3. Di mana posisi kartu tersebut? Apakah masih dengan kurir atau hilang?
  4. Alamat pengiriman kartu ke kantor saya di daerah Jakarta Selatan, kenapa butuh lebih dari 7hari untuk proses pengiriman? Saya mengerti PPKM memperlambat pengiriman, tapi tidak akan membuat terlambat sampai hampir 30 hari kan?
  5. Kenapa proses pengiriman kartu BRI dan BNI sangat berbeda? BNI sangat cepat dan akurat, kenapa BRI tidak?

Mohon kejelasannya, karena ini sangat tidak nyaman bagi saya untuk menghabiskan waktu saya mengejar Bank BRI yang tidak dapat memberikan jawaban pasti. Bank besar sekelas BRI pasti memiliki standar dan kualitas yang tinggi dalam setiap aspek.

Saya tunggu kabar baiknya.

Regards,

Yanti Diah W.
Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Sabar ya bu, kalo bank yg ini emang banyak keluhannya soal pengiriman kartu, wkwkwk...

  • Buat apa ya bikin kartu kredit dari Traveloka, mau jalan jalan?
    Oke, nunggu kelar Pandemi aja.
    Lihat, kasus refund aja masih banyak yang bermasalah.

    • Perbanyak baca pak. Kalau udah kartu kredit bisa dipake buat belanja dan transaksi online juga. Traveloka itu cuma co-branding nya aja. Kebanyakan nyinyir bapak2 ini udah kayak emak2 aja.

  • Saya pemakai kartu kreditbri traveloka cuma 9 hari pgriman dari jakarta sampe banjarnegra jawa tengah. Dan skrng juga limit sudah bisa dinaikkan

  • Itu nanti ujung" nya di batalkan Bu... Q dulu Sampek 4 bulan katanya dalam pengiriman dan akhirnya di batalkan

  • Pengiriman emang lama sekarang dimana mana. Kemarin pas chekout barang dimarketplace ada reminder keterlambatan.. Biasalah PPKM....
    Semoga lekas kelar masalahnya

  • Biasanya pengiriman kartu kredit dilakukan pihak ketiga. Jadi, cepat atau tidak sampainya tergantung pengiriman pihak ketiga tersebut. Salah satu faktor adalah tepat tidaknya penulisan alamat karena terkadang marketing kartu kredit salah tulis alamat. Selain itu di amplop kartu kredit tidak diperbolehkan mencantumkan nomor telepon, jadi kurirnya harus cari alamatnya sendiri.

    Saya pernah mengalami dua kartu kredit saya dari dua bank yang berbeda dikirim kurir ke rumah yang salah entah ada di mana. Anehnya, nama penerima kedua kartu kredit saya di sistem kedua bank tersebut sama. Berarti kurir pengirimannya sama, walaupun banknya berbeda.

  • Alasan kenapa pengiriman kartu kredit dan debit tidak bisa dilacak adalah menjamin kerahasiaan. Kurir pun biasanya ditunjuk langsung oleh pihak bank bukan pakai kurir pengiriman komersial pada umumnya. Ini sebagai jaminan keamanan agar kartu tidak diterima oleh orang yang bukan hak nya.