Surat Pembaca

Harap Berhati-hati Jika Ingin Upgrade Speed Internet IndiHome!

Dear tim penanganan keluhan IndiHome,

Dengan tersampaikannya surat ini, merupakan penyampaian keluhan yang ke-8 kali dari saya, selama lebih dari 3 hari ini (7 kali lewat telepon 147 yang tiada berujung dengan solusi).

Semua berawal pada hari Jumat tanggal 13 Agustus 2021, dari inisiatif saya yang ingin upgrade speed internet ke 30 Mbps (sebelumnya 20 Mbps). Dimana setelah bertahun-tahun menjadi pelanggan setia IndiHome, kurang lebih baru 2 kali saya melakukan upgrade layanan. Pertama adalah pembelian paket channel TV, dan yang kedua adalah kali ini, dimana saya ingin menambah speed internet menjadi 30 Mbps (tanpa ada merubah layanan yang lain, termasuk TV).

Saya mendaftar menggunakan aplikasi MyIndiHome, tapi tidak langsung terealisasi. Besok harinya keanehan mulai terjadi, dimana tiba-tiba layanan TV saya memunculkan username dan password. Lalu saya pun meminta bantuan dari IndiHome yang langsung cepat mengirimkan teknisinya untuk membantu (dalam kondisi saat ini internet saya belum naik menjadi 30 Mbps sesuai request).

Kemudian setelah semua seolah baik-baik saja, keanehan berikutnya kembali muncul. Dimana tiba-tiba tampilan TV saya berubah (menjadi background merah) dan setelah kurang lebih beberapa detik muncul tulisan “Anda tidak berlangganan paket TV ini – kode error 2003”.

Per hari Minggu, 15 Agustus 2021, setelah kembali telepon 147 setelah sekian kali, akhirnya CS tersebut berinisiatif mengganti paket ke triple play, dimana isinya adalah saya mendapatkan speed internet 30 Mbps dengan beberapa tayangan pilihan termasuk movie, dengan biaya berlangganan Rp450,000 sebelum tax (sebelumnya saya biasa bayar  per bulan Rp412,500), dan saya tidak keberatan dengan pilihan ini.

Namun sampai dengan detik ini (Selasa, 17 Agustus 2021) saya sekeluarga sama sekali tidak bisa menikmati layanan TV dari IndiHome, karena sama sekali tidak ada channel yang bisa dibuka. Seluruhnya kode error 2003, internet pun saya tidak merasakan dan mendapatkan pemberitahuan sudah ada penambahan speed.

Apakah sudah merupakan “template” saja dari CS IndiHome setiap kami telepon lagi untuk komplain berkali hanya bilang “sudah masuk daftar prioritas”? Kami kami tidak merasakan prioritas yang dimaksud.

Ayolah, kami tidak melakukan pelanggaran, bayar juga selalu on time setelah bertahun-tahun. Namun baru kali ini kami merasa HAK kami sebagai pelanggan telah DIRENGGUT. Belum lagi pulsa yang kami gunakan untuk telepon 147.

Bagi pelanggan lain harap berhati-hati dan pikirkan matang-matang jika akan berniat upgrade speed internet kalian. Karena jangan sampai seperti kami yang HANYA berniat upgrade speed, tapi yang kami dapatkan bukannya speed bertambah, malah layanan yang lain bermasalah.

Regards,

M. Rusly Prasetyo
Nomor pelanggan IndiHome: 122418****60
Kab. Bogor, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Telkom untuk Bapak M. Rusly Prasetyo

Kepada Yth. Redaksi mediakonsumen.com Terima kasih kepada mediakonsumen.com yang telah menayangkan surat keluhan pembaca Bapak M. Rusly Prasetyo pada tanggal...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Inilah salah satu faktor saya gak mau pakai layanan indohome, selalu bermasalah. Yang bermasalah mereka tagihan jalan terus.

    • Emang aneh nih indihome. Benahin dong managemennya, berikan pelayanan prima, jangan pikir pelanggan lo gak ada pilihan internet selain indihome ya

      • Kalo pengaduan lewat kantor cabang terdekat tw pelaza terdekat mungkin cepet,yang penting ada no ID daerah masing2,tapi kalo complen lewat sosmed sama aja kita kaya teriak di pasar,mendingan minta nomer kantor area nya aja dah ?

    • Memang betul nih akhir2 ini lemot internet apakah speednya kurang, minta dibenerin malah gak bisa nonton TV, komplain ditanggapi ringan aja bayar mahal gak bisa nonton tv channel heloo..

  • SAPRONI mana? Saproni nih karyawan indihome rada sinting yang suka umpat-umpat orang di Media Konsumen. Muncul gih, diselesaikan ini masalahnya, jangan sembunyi aja kalau salah.

  • Maka nya ane udahan pake ni internet... Sering gangguan dll...
    Mending pake punya swasta LBH jelas..

  • Saya juga mengalami hal yang sama.. Pada tanggal 19 juli 2021 saya dihubungi pihak telkom da ditanyai tentang penggunaan jaringannya apa ada kendala??,, dan dari pertanyaan itu spontan saya menjawab jaringannya sekarang sering putus-putus,, dan setelah itu pihak telkom menanggapinya dengan menawarkan untuk upgrade speed ke 40 Mbps sedangkan sebelum nya 20 Mbps dan dapat dinikmati di hari itu juga. Karena saya tertarik. Maka saya menyetujui untuk upgrade karena dapat dinikmati hari itu juga. Sampai Ke esokannya jaringan saya belum juga terupgrade dan saya menghubungi 147. Dan jawaban 147 adalah "kami bantu proses percepatan upgradenya ya pak." Dan dalam 2x24 jam jika masih belum upgrade silakan hubungi kami kembali, kata pihak 147. Dan setelah ditunggu 2x24 jam jaringan masih belum terupgrade, maka saya kembali menghubungi pihak 147. Dan lagi lagi pihak 147 masih memberi jawaban yg sama.. Hingga setelah itu saya menghubungi 147 berkali-kali, dengan jarak wktu 2x24 jam. Dan jawabannya masih itu itu aja. Dan sampai saat saya berkomentar disini pun (20 agustus 2021), jaringan saya masih belum terupgrade.
    Bagai mana sih pelayanan telkom sekarang ini?? Kok makin hari makin buruk yaa!!

  • hati" juga kalo ada penawaran promo upgrade speed, saya pernah kejadian. harga tagihan tidak sesuai dengan yg mereka informasikan sebelum nya, harga jauh diatas melebihi yg di info kan. saya langsung mengajukan penurunan speed padahal baru sebulan saya meng ok kan penawaran upgrade speed tsb. Andai ada provider lain di daerah saya, pasti sudah lama saya pindah dari telkom sudah hampir 10 tahun berlangganan indihome dari jaman tembaga, sampe saat ini belum ada provider lain yg cover jaringan di daerah saya.