Surat Pembaca

Aplikasi Virgo Lambat dalam Proses Penanganan Keluhan Pelanggan

Lamanya proses transaksi pembelian token listrik, harusnya real time, tapi yang terjadi saat pembelian memerlukan waktu yang entah berapa jam tokennya bisa masuk ke konsumen. Ditambah proses penanganan keluhan pelanggan ke email virgo cs@virgoku.id dan no layanan 021 30000777 yang kurang responsif.

Pembelian token listrik pada pukul 16:32 tgl 31 des 2021 sampai pukul 18:23 masih blm dapat no token nya
tiap balas email pihak virgo mengirim dengan new email tidak membalas pada email sebelum nya
info via call dilakukan percepan 1x24 jam tapi info di email 2x24 jam. eskalasi pelaporan lama dan info dari cs dengan email untuk sla yg diinfokan jadi berbeda diinfkan 1x24 jam namun di email 2x24 jammore

Terkait kendala tersebut, setelah konfirmasi ke PLN via call 123 infonya untuk kendala ada pada pihak aplikasi pihak ke-3 yaitu Virgo. Dengan kejadian ini saya kapok untuk transaksi lagi di sini.

Basri Taopik Ependi
Nagreg, Kab. Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Kendala atas Pembelian Token Listrik via Virgo Sudah Terselesaikan dengan Baik

Kepada Bapak Basri Taopik Ependi, Terima kasih telah menjadi customer Virgo. Menanggapi surat pembaca dari Bapak Basri dengan judul “Aplikasi Virgo...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Kenapa pakai virgo gak shopee atau tokopedia? Ada cashback atau diskon ya? Hahaha...

    "Dengan kejadian ini saya kapok untuk transaksi lagi di sini."

    Disenggol cashback atau diskon lagi, harga diri lu juga bakalan bengkok. Bakal milih virgo lagi. Hahaha

    • pertanyaan yg sangat bagus,
      sama hall nya dengan anda kenapa ada sini ga di postingan orang lain apakarna ada sesuatu / hal lain berhubungan dengan keluhan yg saya sampaikan hahahaha

      terkait ada nya cashback / apapun itu berapa sih yg didapat palingan bakal buat beli cilok doang, wkwkwkwk

    • ini sama pertanyaan bagus juga,

      disini saya mencoba dengan banyak nya aplikasi pendukung untuk transaksi digital,
      pengen tau dari sisi pelayanan penangan terhadap customer nya seperti apa,

      klo penyedia bagus kita dukung klo blm kita koreksi dan kasih masukan

  • Kepada Bapak Basri Taopik Ependi
    Nagreg, Kab. Bandung, Jawa Barat

    Terima kasih telah menjadi customer Virgo.
    Menanggapi surat pembaca dari Bapak Basri dengan judul “Aplikasi Virgo Lambat dalam Proses Penanganan Keluhan Pelanggan” di situs Media Konsumen pada tanggal 1 Januari 2022 terkait lambatnya proses penanganan keluhan pelanggan, sebelumnya kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi atas kendala yang Bapak alami.
    Seperti yang dilampirkan oleh Bapak Basri, pada tanggal 31 Desember 2021, kami menerima keluhan melalui email dari Bapak Basri dan di hari yang sama kami telah memberikan tanggapan bahwa pembelian token listrik mengalami kendala sehingga statusnya masih dalam proses dan mohon kesediaannya untuk menunggu selama 2x24 jam Hari Kerja. Perlu kami informasikan, status kendala saat ini sudah terselesaikan dengan baik. Tim Customer Service Virgo telah mencoba menghubungi Bapak melalui telephone call (tetapi tidak diangkat) dan email pada 3 Januari 2022 yang menginformasikan nomor token listrik yang dapat Bapak gunakan.
    Kami sangat berupaya agar setiap kendala dapat terselesaikan dengan segera karena kami ingin memberikan pelayanan terbaik bagi semua customer Virgo. Jika Bapak membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai layanan Virgo lainnya, kami siap membantu kembali di cs@virgoku.id atau 02130000777

    Salam Hangat Virgo,

    Priskilla Wanda
    Pubic relations

    • baik terimakasih banyak atas konfirmasi nya, dan ada koreksi saat saya melakukan pelaporan via call saya dijanjikan percepatan untuk eskalasi 1x24 oleh officer nya , klo dari system ter record silahkan dicek untuk recording nya