Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Anne Anita Anggraeni

Pertama-tama kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan pengguna Kredivo sampai saat ini. Menanggapi surat konsumen yang ditulis oleh Ibu Anne Anita Anggraeni, pada Media Konsumen tanggal 21 Maret 2022 yang berjudul “Lapor Penyalahgunaan Akun Kredivo, Malah Diblokir Berulang Kali“, perkenankan kami menyampaikan permohonan maaf dan penjelasan atas persoalan yang terjadi.

Dalam menanggapi keluhan yang disampaikan, kami telah mencoba menghubungi Ibu Anne Anita Anggraeni melalui telepon yang terdaftar untuk memberikan penjelasan terkait kendala yang dialami. Kami mengucapkan terima kasih kepada beliau yang sudah mengerti dengan penjelasan yang disampaikan. Dengan demikian permasalahan telah diselesaikan dengan baik.

Kredivo senantiasa berupaya memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam melayani konsumen. Saran dan masukan dari semua pihak menjadi perhatian kami, terutama dalam meningkatkan mutu dan pelayanan optimal bagi seluruh konsumen. Apabila Ibu Anne Anita Anggraeni masih memiliki pertanyaan terkait keluhan yang dialami, silahkan menghubungi kami di nomor Layanan Pelanggan 0807-1-573-348 atau melalui email ke support@kredivo.com.

Salam hangat,

Muid Nurdiansyah
Customer Support Manager

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Lapor Penyalahgunaan Akun Kredivo, Malah Diblokir Berulang Kali

Melalui surat ini, saya sebagai nasabah Kredivo mengajukan keberatan atas pemblokiran akun saya berulang kali. Kejadiannya pada tanggal 7 Maret...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Anne Anita Anggraeni

  • 26 Maret 2022 - (11:14 WIB)
    Permalink

    Sudah terlalu banyak kasus kasus yang terjadi menggunakan aplikasi Kredivo. Pihak Kredivo harusnya tanggap melindungi konsumennya dengan membuat penyelidikan dan laporan ke Polisi. Dan masukan kepada OJK serta Polisi harusnya tidak tutup mata dengan kasus viral Kredivo. Harus aktiv juga melakukan pemeriksaan dan penyelidikan apakah yang terjadi ini, murni pemain eksternal atau jangan jangan ada juga pemain internal Kredivo yang mengerti system dan kelemahan di Kredivo.

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Kredivo?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Anne Anita Anggraeni

oleh Kredivo dibaca dalam: 1 menit
1