Sudah Melunasi Tagihan Kartu Kredit, Bank BCA Belum Update Data SLIK OJK

Awalnya saya cari informasi tentang bagaimana mekanisme Bank BCA dalam meng-update data SLIK bagi debiturnya yang telah melunasi kewajibannya. Akhirnya hal itu membawa saya ke kanal ini untuk berkeluh kesah dan ternyata banyak kejadian yang sama seperti tulisan ini di sini.

Jadi, awalnya saya memiliki tagihan kartu kredit di Bank BCA dan sudah saya lunasi tanggal 16 Juni 2022. Surat pelunasan sudah di email ke saya dengan Nomor Surat 3159 T/PPD-UPKK/2022 tertanggal 17 Juni 2022 yang dikirim oleh Urusan Penyelamatan Kredit. Tanggal 22 Juni 2022, saya mengirim email ke BCA  untuk meminta update data SLIK OJK, tapi tidak pernah dibalas.

Pada tanggal 11 Juli 2022, saya telah menghubungi Halo BCA untuk menanyakan hal tersebut. Customer Service (CS) menyebut bahwa setelah Surat Pelunasan keluar, data OJK langsung di-update. Akhirnya saya diminta membuat laporan dengan nomor laporan: 2064518279. Lalu CS mengatakan proses laporan 3 hari kerja, tapi sampai surat pembaca ini dibuat tidak ada informasi lanjutan.

Setelah saya menunaikan tanggung jawab, kiranya BCA juga harus melakukan update SLIK OJK yang mana hal itu menjadi kewajiban perbankan. Saya berharap BCA dapat segera menyelesaikan kewajibannya, karena saya meyakini belum di-update-nya SLIK OJK saya hanya karena masalah teknis, bukan karena kesengajaan apalagi kelalaian. Jikalau itu persoalan teknis baiknya segera dituntaskan oleh BCA, agar kejadian ini tidak terulang kembali pada nasabah lain.

Saya percaya BCA dapat melaksanakan kewajibannya tanpa harus menyulitkan debiturnya.

Bill Christian
Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan BCA atas Surat Bapak Bill Christian

Menanggapi keluhan Bapak Bill Christian Purba di Redaksi Media Konsumen tanggal 18 Juli 2022 dengan judul “Sudah Melunasi Tagihan Kartu...
Baca Selengkapnya

10 komentar untuk “Sudah Melunasi Tagihan Kartu Kredit, Bank BCA Belum Update Data SLIK OJK

  • 18 Juli 2022 - (12:12 WIB)
    Permalink

    “Setelah saya menunaikan tanggung jawab, kiranya BCA juga harus melakukan update SLIK OJK yang mana hal itu menjadi kewajiban perbankan. ”

    iya betul, itu sudah menjadi kewajiban perbankan, seperti kewajiban anda untuk membayar tepat waktu, tapi ups, tidak tepat waktu juga, masa bank nya tidak boleh telat juga nih?

    11
    1
    • 18 Juli 2022 - (15:57 WIB)
      Permalink

      Terima kasih untuk user Ivan yang sudah menampilkan kebodohannya kepada publik, bisa di jelaskan dimana letak “Terlambat”nya ? sesuai dengan yang anda ketik diatas.. Membayar & melunasi hutang adalah kewajiban, anda menarik kesimpulan bahwa pengguna yang memposting ini adalah orang yang “Telat” membayar tagihan ? Bodoh sekali kalau begitu

      3
      5
      • 18 Juli 2022 - (19:13 WIB)
        Permalink

        karena tidak dijelaskan Status SLIK mana yang harus diupdate jadi mungkin saudara Ivan berasumsi ada di status collectnya yang tidak lancar (ada tunggakan). dan benar komen dibawah bahwa perlu waktu di sistem untuk update jadi kemungkinan di bulan 8 baru terupdate. semoga cepat beres

      • 19 Juli 2022 - (07:47 WIB)
        Permalink

        Jelas jelas udah ada “penyelamatan kredit”
        Sepertinya pak Andre yg menampilkan kebodohannya 🙂
        Sekian dan terima kasih

      • 23 Juli 2022 - (08:49 WIB)
        Permalink

        ya pasti telat toh bambang.. ngapain ada update SLIK OJK kalau lancar pembayaran nya, terimakasih telah menampilkan kebodohan anda yang amat sangat sekali bang andre

  • 18 Juli 2022 - (16:00 WIB)
    Permalink

    bapak baru lunasin tanggal 16 juni 2022. proses pengkinian data SLIK nya baru akan dijalankan di bulan Juli 2022 dimana selesai di pertengahan bulan bahkan bisa lebih (tergantung cut off yang ditentukan oleh OJK).

    kalau bapak cek SLIK bapak dibawah pertengahan bulan Juli 2022, ada kemungkinan status kreditnya masih belum terlapor lunas. tp dengan diterbitkannya surat lunas dari BCA, itu merupakan bukti sah dari BCA yang menyatakan kredit bapak sudah lunas.

    coba dicek secara mandiri lewat web ojk pak

  • 19 Juli 2022 - (16:40 WIB)
    Permalink

    Update SLIK OJK itu paling cepat setelah tanggal 15 bulan berikutnya. Kalau anda membayar di bulan Juni, maka updatenya paling cepat setelah tgl 15 Juli (bisa lebih).

 Apa Komentar Anda mengenai Bank BCA?

Ada 10 komentar sampai saat ini..

Sudah Melunasi Tagihan Kartu Kredit, Bank BCA Belum Update Data SLIK O…

oleh Christian dibaca dalam: 1 menit
10