Permintaan Keringanan Cicilan KTA DBS

Saya merupakan salah satu nasabah KTA Digibank sejak tahun 2019. Sebelum pandemi, pembayaran saya masih lancar meskipun beberapa kali tersendat, tapi setelah pandemi kondisi keuangan saya berubah dan saya mulai kesulitan untuk membayarkan cicilan.

Pada tahun 2021 saya masih berusaha membayar cicilan sesuai kemampuan saya karena setiap saya telp ke CS untuk keringanan cicilan belum pernah mendapatkan tanggapan yang jelas, hanya diinfo akan disampaikan ke pihak terkait. Hingga akhirnya ada petugas lapangan yang mendatangi alamat saya pada tanggal 24 Agustus 2022, untuk menagih tagihan saya dan saya sampaikan bahwa saya akan membayar cicilan per bulan sebesar 250.000.

Dikarenakan saya tidak tahu lagi ke mana menyampaikan permohonan cicilan ini, maka dari itu saya menuliskan surat melalui Media Konsumen dengan harapan akan mendapatkan tanggapan dari pihak DBS.

Terima kasih.

Fitria Desriana
Tangerang Selatan, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Surat Tanggapan Bank DBS Indonesia atas Surat Sdri. Fitria Desriana

Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Yth., Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Mediakonsumen.com. Melalui surat ini, kami...
Baca Selengkapnya

17 komentar untuk “Permintaan Keringanan Cicilan KTA DBS

  • 26 Agustus 2022 - (07:43 WIB)
    Permalink

    semoga ada jalan untuk pelunasan. tapi saya masih ga habis mikir buat orang yg minjem2 gini apa ga tau resiko dibelakangnya ya seperti sekarang ini alasan pandemi, pemasukan kurang, dll.

    belum bisa menentukan yang mana yang salah. tim lapangannya juga lumayan baik lah. ?

  • 26 Agustus 2022 - (08:05 WIB)
    Permalink

    Bu Fitria, untuk meminta keringanan, lebih baik ibu datang langsung ke kantor Bank DBS. Dan saya sarankan SEGERA. Karena saat ini masih petugas lapangan bank tersebut yang mendatangi ibu. Orangnya masih sopan.
    Jangan ditunda-tunda sehingga nanti diserahkan ke pihak ketiga alias ke debt collector. Kalau sudah seperti itu, siap-siap semua anggota keluarga, kolega dan tetangga di telpon dengan bahasa preman.

    • 26 Agustus 2022 - (10:59 WIB)
      Permalink

      Benar seperti disampaikan mbak Una Nana, sebaiknya datang langsung ke kantor banknya. Kendala di pihak anda sehingga diharapkan anda lebih proaktif ketika ada masalah. Sikap santai cuma membuat masalah anda menumpuk kedepannya. Apalagi seperti kata bang Jeko Jericko, anda masih ada tambahan beban masalah di IndoDana dan pinjol Reliance. Semoga masalah anda dapat segera teratasi.

      • 26 Agustus 2022 - (11:03 WIB)
        Permalink

        Untuk Indodana dan Reliance sudah selesai semua sejak lama, hanya tinggal selesaikan DBS 🙂

        2
        2
    • 26 Agustus 2022 - (11:02 WIB)
      Permalink

      Trims sarannya, saya juga berniat untuk datangi kantornya langsung karena membaca review di google juga

      1
      1
  • 26 Agustus 2022 - (09:12 WIB)
    Permalink

    “…Sebelum pandemi, pembayaran saya masih lancar meskipun beberapa kali tersendat ”

    Itu sih bukannya lancar …

    4
    1
    • 26 Agustus 2022 - (11:04 WIB)
      Permalink

      tersendat di sini maksud saya terlewat karena kelupaan, tapi bulan berikutnya saya bayar sekaligus. jadi kalau nggak paham sebaiknya jangan ikut komentar 🙂

      1
      8
      • 26 Agustus 2022 - (11:22 WIB)
        Permalink

        Nah Ibu Fitria juga tidak menuliskan secara jelas. Jadi berpotensi kena bully. Ditambah tulis2an sebelumnya selalu ttg hutang piutang.

        Anyway, hidup masuk lingkaran hutang sangat tidak nyaman loh.

      • 26 Agustus 2022 - (13:23 WIB)
        Permalink

        “..jadi kalau nggak paham sebaiknya jangan ikut komentar ?”

        Ah..Masalah siapa yg paham dan gak paham biar saja pembaca yg menilai..

        coba pelan2 nih tulisanmu ….” tersendat di sini maksud saya terlewat karena kelupaan, tapi bulan berikutnya saya bayar sekaligus “..

        Sempat nunggak gak bayar bayar karena kelupaan walaupun akhirnya anda lunasi? karena lupa?..oh my god, plzzz, cr alibi yg cerdas sedikit biar pembaca simpati dan gak jadi malas membaca keluhan anda…hehe

        Yah itu namanya ngga lancar, itupun mungkin harus dimaki maki debt collector dulu, baru anda segera lunasi tunggakanmu..kan sudah gk sekali anda mengeluh dimaki debt collector pinjol, dll disinikan?

        Saya paham posisi anda sebagai penggiat gali lobang tutup lobang, sensi boleh tp pinter itu tetep penting…solusi membayar semampunya tanpa ada persetujuan ulang dr kedua belah pihak itu sudah salah, kecuali anda datangi kantornya..minta baik2 ceritakan kondisi keuangan anda dan bawa bukti2nya…dan sayangnya step awal sesimple itu aja gk kepikiran oleh anda …

        ok?
        good luck !

        8
        4
    • 26 Agustus 2022 - (16:40 WIB)
      Permalink

      History bisa dilihat caranya pencet/klik nama pembuat artikel maka akan muncul semua history di MK. Itulah kenapa kasus si Lia/Toipah/Semarang_salee bisa sampai banyak yg tahu.

      Utk iphone bisa ditebak dari tampilan screenshot.

 Apa Komentar Anda mengenai permohonan ini?

Ada 17 komentar sampai saat ini..

Permintaan Keringanan Cicilan KTA DBS

oleh Fitria dibaca dalam: 1 menit
17