Surat Pembaca

Tindak Lanjut Terkait “Tokopedia Hanya Memberikan Batas Waktu 3 Jam Kepada Pembeli Untuk Melakukan Pembatalan Instan”

Terkait surat pembaca saya dengan judul: “Tokopedia Hanya Memberikan Batas Waktu 3 Jam Kepada Pembeli Untuk Melakukan Pembatalan Instan“, saya ingin menyampaikan bahwa pihak Tokopedia, yang diwakili oleh CS representatifnya, telah menghubungi saya melalui telepon. Tokopedia menghubungi saya pada tanggal 5 September pukul 17.27, segera setelah surat saya dimuat oleh Media Konsumen pada tanggal yang sama.

CS representatif yang mewakili Tokopedia menyampaikan akan meneruskan kritik dan saran saya terkait batas waktu pembatalan instan tersebut ke manajemen agar dapat dipertimbangkan. Sebuah jawaban yang diplomatis tentu saja, tetapi tetap saya apresiasi.

Tokopedia juga menawarkan untuk memberikan hadiah dalam bentuk saldo GoPay senilai transaksi belanja saya sebagai ganti ketidaknyamanan saya dalam berbelanja. Namun saya tidak bersedia menerima, karena saya tidak mengalami kerugian materi, lebih ke kerugian waktu dan ketidaknyamanan dalam transaksi. Selain itu, saya pun tidak mengharapkan ganti rugi, hanya ingin Tokopedia memperbaiki aturan yang bagi saya merugikan, tidak hanya saya, tapi juga bagi banyak pembeli lain.

Surat ini saya tulis bukan atas permintaan Tokopedia, melainkan atas inisiatif saya sendiri sebagai bentuk apresiasi kepada Tokopedia yang telah merespons dengan baik dan cepat keluhan saya melalui Media Konsumen.

Ke depannya, sebagai salah satu marketplace terbesar di Indonesia, saya harap Tokopedia terus berbenah. Senantiasa meninjau secara berkala S&K agar menjadi situs penyedia jasa transaksi daring yang memberikan kenyamanan bagi para penggunanya.

Terima kasih juga kepada Media Konsumen yang telah memuat surat saya. Semoga selalu terdepan dalam mewadahi berbagai keluhan konsumen Indonesia.

Salam konsumen.

Noermalasari Fajar Widuri
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Komentar

  • Betul sekali, justru kita mau batalin karna lbh dr 3 jam gak diproses. Baru kejadian kmrn, doggy sy kabur dr rumah, jd sy putuskan beli rantai dgn pengiriman gosend instant, order dr jam 11 pagi, sampai jam 5 sore gak dikirim2 sementara sy pakai alamat kantor biar bs pake gosend (tokonya di jakbar, kantor di jakpus, rumah di tangsel). Kalau bukan karna seller gak kirim2 sampe sore, gak bakal sy komplain dan minta cancel, sayangnya status orderan udh diproses jd butuh persetujuan. Hrsnya sistem bs baca, orderan gosend instant pasti karna buyer pengen segera menerima barang. Kalau ternyata dikirim bsknya, mending sy beli dengan opsi gratis ongkir daripada bayar ongkir 23rb donk hahaha. Mustinya orderan instant lbh dr 5 jam ada opsi pembatalan karna udh udh gak bs dibilang instant kalo udh berjam2 begitu.

  • Betul, konsumen perlu menyuarakan pendapat nya. Banyak yg salah paham kalau hanya buyer sebagai konsumen tokopedia, padahal seller tokopedia juga konsumen nya tokopedia (yg pakai jasa tokopedia).

    Ya meskipun solusi nya masih antara ya dan tidak, se enggak nya petinggi tokopedia tau keresahan pengguna nya apa.

    Konsumen bukan cuma telan mentah-mentah aturan gt aja. Ada yg bilang kalau ga suka S&K, ga usah pakai, ya benar sih. Tapi kalau bisa kasih saran kenapa tidak, selama itu logis dan masuk akal.

    • Betul, semua pengguna Tokopedia, baik pembeli maupun penjual adalah pengguna jasanya. Saya pun pembeli sekaligus penjual di Tokopedia. Para pengguna Tokopedia adalah salah satu stake holdersnya, dan sebagai stakeholders kita bisa menyampaikan kritik, saran, bahkan keberatan thdp aturan yg dirasa merugikan. Yg bilang kalau tdk suka S&K tdk usah pakai itu netizen yg tdk paham peran stakeholders, karena manajemen Toped sendiri pun rasanya tdk akan mengucapkan hal demikian. Sebagai penjual, sy pernah komplain atas satu aturan yg dirasa merugikan, terkait lamanya waktu review hasil penjualan dgn jumlah tertentu sebelum bisa ditarik oleh penjual. Sy bahkan mentuit langsung keluhan itu ke akun twitter William Tanu, wktu itu sekitar thn 2015 dia msh aktif di twitter. Tuit saya direspon langsung oleh dia hanya dlm wktu sekitar 1 jam. S&K bukan harga mati yang tidak bisa diubah/direvisi. Mau mendengarkan stakeholdersnya adalah salah satu faktor yang dapat memenangkan persaingan dgn kompetitor.