Surat Pembaca

Hati-hati dengan Modus Penipuan Mengatasnamakan Penagihan Pinjol

Terima kasih kepada Media Konsumen, yang telah menerbitkan surat saya. Melalui Media Konsumen ini saya mau sedikit berbagi pengalaman, umumnya untuk masyarakat luas dan khususnya untuk pihak aplikasi pinjol Cairin, agar kiranya dapat menindak lanjuti masalah ini.

Berawal dari saya mengajukan pinjaman online di aplikasi Cairin beberapa hari lalu. Setelah pinjaman cair, kemudian saya menerima notifikasi tanggal jatuh tempo yaitu tanggal 3 November 2022. Kemudian pada siang hari ini Senin 24 Oktober sekitar pukul 13.00, saya mendapat pesan dari nomor yang tidak saya kenal via WhatsApp, yang isinya sudah saya screenshot semua di sini.

Dari awal saya baca pesan oknum tersebut, saya sudah curiga dengan bahasanya yang menurut saya kurang sopan. Ternyata benar saja setelah saya saling chat dengan oknum tersebut, akhirnya saya semakin curiga kalau ini semua adalah salah satu MODUS penipuan yang mengatas namakan pinjol Cairin.

Berikut ini terlampir screenshot rincian tagihan yang ada di aplikasi saya dan yang dikirimkan oleh pelaku:

Rincian tagihan di aplikasi Cairin saya
Rincian tagihan dari pelaku

Melalui Media Konsumen ini saya menghimbau kepada masyarakat umumnya, agar selalu berhati-hati. Kepada pihak aplikasi Cairin khususnya, agar lebih meningkatkan keamanan IT-nya, sehingga tidak mudah bagi oknum seperti tersebut di atas melakukan modus penagihan angsuran. Terima kasih.

Abdurrahman
Kab. Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

    • Hadeuh.....itu artinya data anda di APLIKASI CAIRIN bocor keluar... Karena dari screenshoot anda, sangat jelas penagih mengatasnamakan CAIRIN.... ini namanya kriminal... SANGAT BERBAHAS....PINJOL CAIRIN gak bisa menjaga data anda ...

      Anggap ini sebagai teguran dari Allah kepada anda agar tidak menggunakan RIBA sebagai solusi keuangan anda.... Ingat mas.... RIBA gak bakal berkah... Akibatnya bisa panjang... Bisa ke diri anda, atau keluarga Anda....

      Saya dan keluarga sudah menjadi korban RIBA.... keluargaku hampir hancur.... Istri sempat mencoba bunuh diri 2X gara2 riba... Apalagi PINJOL dgn bunga yg mencekik

  • Semoga pengguna smartphone lebih cerdas dari ponselnya sendiri. Kalau pengajuan utang lewat aplikasi, lakukan proses dan prosedurnya lewat aplikasi.

    Hati-hati mengunduh aplikasi yang bukan dari situs resmi rentenir atau Play Store. Pengalaman TS menunjukkan bahwa: 1) ada kemungkinan aplikasi sudah disusupi kode berbahaya (malware) sehingga pihak lain tahu bahwa TS ini meminjam di Cairin dan tahu nomor telepon si TS; 2) Kemungkinan permainan oknum orang dalam di Cairin. Bisa operator, tukang tagih, tukang pukul, OB, dst.

    Ada lagi modus paling baru, yaitu seseorang transfer ke rekening anda kemudian menghubungi anda lewat WA kalau dia salah transfer dan minta dananya dikembalikan ke nomor rekening tertentu. Jika anda tergolong orang baik hati, tentu akan dikembalikan, kan? Nah disinilah awal mula anda akan terjerat dan terjerumus pada cicilan untuk utang yang sama sekali tidak anda lakukan. Jika anda orang jahat (tapi bernasib baik), abaikan permintaan tadi, katakan dia salah orang, dan bersikap "life happily ever after".

  • sudah tepat langkah penulis, jgn mau nurutin apapun diluar aplikasi.
    Ini sudah pasti 100% oknum dari karyawan cairin, semoga pinjol Cairin berbenah dgn memecat karyawan yg tdk kompeten. Percuma pintar kalo ga jujur, kalo kerja merangkap sbg penipu. Kalo gw liat Cairin ini terdaftar di OJK ya, legal berarti. Jangan membuat pinjol legal tercoreng. Apa bedanya sama ilegal kalo seperti itu cara mainnya. Tertibkan karyawan nakal

    • Hampir semua pinjol ada oknum penipu seperti ini..saat kita ajukan dana pinjaman dan saat dana cair...pasti ada oknum yang mengatasnamakan cs atau karyawan aplikasi pinjol tersebut..dengan ALASAN MAU UPDATE SISTEM DAN DOUBLE TAGIHAN..mereka memaksa untuk MENGEMBALIKAN SEJUMLAH DANA PINJOL YANG CAIR TERSEBUT melalui rekening yang tidak sesuai bank di aplikasi..SEMOGA BAGI PEMINJAM PINJOL YANG BARU AGAR TIDAK USAH TANGGAPIN PIHAK YANG MEMINTA UANG PINJOL DI KEMBALIKAN KARENA ITU MODUS PENIPUAN OKNUM KARYAWAN APLIKASI TERSEBUT..????

  • Apa itu resmi ataupun bukan yang namanya rentenir ya rentenir mereka adalah pengisap darah sesamanya, sebaiknya sepenting apapun kebutuhan kita lebih baik mencari upaya lain yang tidak membelit diri sendiri...yakinlah jika kita teguh terhadap keyakinan kita Tuhan akan memberikan jalan keluarnya...semoga menjadi bahan pertimbangan saudaraku yang tahu tentang hukum riba....

    • Bagus Pak, untung saja ya Anda tidak mudah ketipu sama oknum tidak bertanggung jawab, ikuti saja apa yang ada di aplikasi itu sudah benar, selain di luar aplikasi itu sudah pasti tidak benar dan mengarah ke modus penipuan..

  • Barusan gua katain nomernya? pake PP KTP orang loh atas nama euis bang , gua bilang aja selamat viral atas kegoblokan lu ? di bales hahahaha

  • Pinjol CAIRIN ini pernah terror saya atas pinjaman nama orang lain yang tidak saya kenal berupa telp berulang ulang dan WA gak jelas. Diblokir nomernya, muncul nomor lain teror via Phone gak berhenti-henti. Saya lapor ke AFPI baru berhenti, tapi tetap tidak ngaku salah. Sebaiknya CAIRIN ini ditutup ijinnya, karena menyalahkan prosedur penagihan yg disyaratkan.

  • Lha ??
    Bukankah nasabah privasi datanya terjamin ??
    Dilindungi undang" juga deh..,
    Kok masih bocor ?? Digunakan untuk penipuan pula..,

    Semoga ada titik terangnya untuk menangkap oknum tersebut.,.

    ??

  • Jaman sekarang emg harus lebih jeli & hati2. Karna banyak bgt penipuan yg tdk bertanggungjawab yg mengatasnamakan apa lah dan siapalah? Karna aku sendiri pernah tertipu & mbangking ke hack dan sampai akhirnya saldo di kuras habis ama mereka. Belajar dari pengalaman jadi lbh hati2 lg.