Kategori: Tanggapan

Tanggapan PT Suzuki Indomobil Sales Atas Surat Konsumen Bapak Rifki Septiadi

Jakarta, 15 November 2022

Perihal: Tanggapan Surat Suara
Konsumen Bapak Rifki Septiadi

Kepada Yth.
Redaksi Mediakonsumen. com
Di tempat

Dengan hormat,

Sebelumnya, terima kasih kepada mediakonsumen.com yang telah menayangkan keluhan atas konsumen Suzuki perihal permintaan barang/komponen melaluiaplikasi MySuzuki.

Mengacu pada artikel “Kendala Pengiriman Pembelian Spare Part di Aplikasi My Suzuki” yang tayang pada tanggal 8 November 2022, terkait keluhan Bapak Rifki Setiadi selaku konsumen yang melakukan pembelian suku cadang (spare part) Suzuki melalui aplikasi MySuzuki pada 28 Oktober 2022 lalu. Pada surat suara konsumen tersebut, konsumen menyebutkan bahwa barang yang telah dibeli tidak kunjung dikirimkan ke konsumen, dan adanya informasi harus mengambil sendiri di dealer Suzuki terdekat.

Terkait perihal tersebut, kami ingin jelaskan secara lebih lengkap mengenai kronologinya, bahwa sebelumnya konsumen yang bersangkutan tanpa sadar melakukan kekeliruan pemilihan opsi jasa pengiriman. Konsumen yang bersangkutan memilih opsi”Ambil di Dealer , maka dari itu tim MySuzuki tidak dapat mengirimkan barang tersebut ke alamat konsumen.

Konsumen juga sudah selesai melakukan transaksi pembayaran sehingga order pembelian tidak dapat dibatalkan sebagaimana permintaan konsumen via Halo Suzuki, hingga akhirnya produk yang dibeli telah sampai di dealer Suzuki IBAR Sunter dan status berubah menjadi completed. Selain itu, kondisi GPS pada perangkat seluler milik konsumen yang tidak diaktifkan atau tidak memberikan akses izin lokasi, menyebabkan alamat pengiriman secara sistem otomatis memilih lokasi pengambilan barang di dealer Suzuki IBAR Sunter (bukan dealer terdekat dari lokasi konsumen).

Dalam kasus ini dan sebagai saran ke depannya, sebaiknya konsumen melakukan pilihan lain terlebih dahulu seperti opsi pengiriman melalui jasa ekspedisi yang telah tersedia di aplikasi MySuzukijika konsumen menginginkan produk yang dibeli dapat dikirimkan ke alamat konsumen.

Menindaklanjuti kejadian tersebut, tim dealer Suzuki IBAR Sunter atas arahan dari tim MySuzuki telah melakukan komunikasi lebih lanjut dengan konsumen yang bersangkutan, dan telah mencapai kesepakatan bahwa suku cadang yang telah dibeli dikirimkan via ekspedisi. Kami berharap, komponen suku cadang tersebut dapat diterima dengan baik oleh konsumen yang bersangkutan.

Sekali lagi, kami ucapkan terima kasih atas bantuan Mediakonsumen.com yang telah memberikan informasi terbaik kepada masyarakat, terutama untuk konsumen Suzuki di Tanah Air. Kami berharap komunikasi antara Suzukidengan rekan Mediakonsumen.com dapat berjalan lebih baik lagi kedepannya.

MySuzuki sendiri merupakan aplikasi e-commerce untuk suku cadang resmi Suzuki, yang merupakan wujud dari komitmen Suzuki untuk meningkatkan layanan purnajualdi era digital yang tumbuh pesat memudahkan masyarakat mencari informasi hingga melakukan transaksi jual beli secara daring. MySuzuki adalah aplikasi mobile yang dibuat untuk memudahkan pelanggan melakukan pembelian Suzuki Genuine Parts, Suzuki Ecstar Oil, dan Suzuki Genuine Accessories secara praktis, kapan dan di manapun. Dengan garansi resmi, Suzuki menjamin barang yang dipasarkan l00o/o asli. MySuzuki adalah salah satu wujud komitmen kami meningkatkan layanan yang tepat, terpercaya, dan efisien.

Untuk dapat menggunakan layanan ini, pelanggan setia Suzuki hanya perlu mengunduh aplikasi MySuzuki di Google Play Store bagi pengguna Android, khusus pengguna iOS dapat mengunduh di App Store. Dalam aplikasi ini, pengguna dapat mencari berbagai suku cadang, oli dan aksesoris kendaraan roda dua yang beredar di pasaran berdasarkan katalog standar Suzuki. MySuzuki pun memiliki beragam fitur menarik, salah satunya adalah fitur chatting untuk membantu memudahkan pelanggan dalam berkomunikasi dan bertransaksi. Dari sisi pembayaran, MySuzuki menyediakan beragam pilihan, mulai dari ATM transfer, virtual account, kartu kredit, hingga layanan Go-Pay.

Demikian surat ini kami sampaikan. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.

Zulfikar Rafi Al-Ghany
Head of Public Relations

PT Suzuki Indomobil Sales
Jalan Raya Bekasi KM 19, Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur. 13920

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Surat Pembaca Terkait Tanggapan Ini

Kendala Pengiriman Pembelian Spare Part di Aplikasi My Suzuki

Pada tanggal 28 Oktober 2022, saya melakukan pembelian spare part melalui aplikasi My Suzuki, dengan kode transaksi: OL-2022102823897. Namun setelah...
Baca Selengkapnya