Tanggapan IKEA Indonesia atas Surat Pembaca Bapak Tri Budi

Dengan hormat,

Sehubungan dengan dimuatnya surat pembaca dari Bapak Tri Budi N. pada hari Minggu, 25 Desember 2022 dengan judul “Agar Teliti dengan Modus Baru Promo IKEA Akhir Tahun”, dapat kami sampaikan bahwa saat ini keluhan Bapak Tri Budi N. sudah kami tangani dan tindak lanjuti.

Tim Customer Service kami sudah menghubungi Bapak Tri Budi N. dan memberikan penjelasan terkait keluhan yang disampaikan. Bapak Tri Budi N. juga sudah menerima penjelasan kami dengan baik sehingga permasalahan ini telah selesai. Saat ini proses penukaran produk dan pengembalian dana sedang dilakukan.

Di IKEA, kami senantiasa berpedoman pada nilai-nilai kami untuk terus menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang. Kami menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepercayaan Bapak Tri Budi N. untuk membeli produk di IKEA Indonesia dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami.

Kami menghargai setiap masukan dan saran yang diberikan demi meningkatkan kualitas layanan IKEA Indonesia. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silahkan menghubungi kami melalui telepon di 021 – 2985 3900, layanan chat WhatsApp 0811-1300-2242 dan email cs@ikea.co.id.

Demikian kami sampaikan, atas dimuatnya tanggapan ini kami ucapkan terima kasih.

Salam,

Customer Relations
IKEA Indonesia
Jl. Jalur Sutera Boulevard No.45, Kunciran, Kec. Pinang, Kota Tangerang
Banten 15320

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Agar Teliti dengan Modus Baru Promo IKEA Akhir Tahun

Saya adalah seorang pelanggan setia IKEA, yang memang menyukai produk-produk IKEA, karena kualitasnya yang lebih baik dan presisi jika dibandingkan...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan IKEA Indonesia atas Surat Pembaca Bapak Tri Budi

  • 29 Desember 2022 - (14:25 WIB)
    Permalink

    Dengan Hormat,

    Pertama-tama saya ucapkan terima kasih kepada mediakonsumen yang telah memfasilitasi kami(para konsumen) untuk dapat menyuarakan pendapat dan harapan kami(konsumen) agar bisa memberikan masukan positif bagi semua pihak (konsumen dan produsen/penjual).

    Untuk isu dan masalah yang saya alami dengan IKEA, Alhamdulillah sudah selesai yakni dengan saling koreksi satu sama lain. Saya sangat menghargai pihak IKEA yang telah dengan baik menanggapi masalah yang kebetulan saya temui, produk yang sudah terlanjur dibeli bisa ditukar dengan yang saya harapkan serta pihak IKEA juga telah mengembalikan selisih dana milik saya.

    Sekali lagi terima kasih atas bantuan dari mediakonsumen serta IKEA yang telah berkenan mendengarkan suara kami para konsumen.

    Cikarang, 29/12/2022

    Tri Budi N

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan IKEA Indonesia?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan IKEA Indonesia atas Surat Pembaca Bapak Tri Budi

oleh IKEA Indonesia dibaca dalam: 1 menit
1