Barang Sudah Diretur, Tagihan Tetap Berjalan

Langsung saja ke topik. Awalnya saya membeli 2 kursi via Akulaku, pengiriman tanggal 29 November 2022, tetapi sampai tanggal 7 Desember 2022 barang tidak sampai. Setelah saya hubungi pihak JNE, ternyata barang ditahan dengan alasan tidak jelas.

Setelah saya follow up kembali, ternyata barang kurang koli dan diinfokan akan segera dikirim. Ternyata 3 hari berikutnya barang sampai, tapi dengan keadaan dus yang sudah dilem ulang dan kelengkapan kursi hilang. Pihak JNE lepas tangan.

Kemudian saya hubungi pihak penjual dan sama juga tidak ada respons. Yang respons chat bot, sekalinya dibalas jawabannya akan menghubungi staf gudang. Alhasil saya ajukan refund di Akulaku dan seller setuju. Namun setelah saya refund, uang saldo tidak kembali di Akulaku. Barang sudah saya kirim kembali ke seller, tapi saldo tidak balik.

Saya hubungi CS Akulaku sama saja, kayak nunggu sangkakala ditiup, gak pernah ada penyelesaian, baru chat dioper. Terus sekali menghubungi CS 4-5 orang ganti, capek jelasin terus menerus. Intinya kembalikan saldo saya, jangan jebak saya suruh batalkan refund dengan alasan agar bisa di-cancel manual, tapi sampai sekarang tidak ada kejelasan, bahkan saya tetap membayar tagihannya.

Muhammad Khalifah Ramli
Tangerang Selatan, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Barang Sudah Diretur, Tagihan Tetap Berjalan

 Apa Komentar Anda mengenai Akulaku Indonesia?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Barang Sudah Diretur, Tagihan Tetap Berjalan

oleh Muhammad dibaca dalam: 1 menit
1